REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Presiden Joko Widodo (Jokowi) menegaskan besarnya peran ibu dalam menjaga persatuan dan kebinekaan bangsa. Jokowi mengingatkan hal itu seiring peringatan Hari Ibu 22 Desember 2018.
Presiden Joko Widodo menyampaikan ucapan selamat Hari Ibu untuk para Ibu dan perempuan di seluruh Tanah Air dalam video khusus yang dirilis pada Sabtu.
"Untuk para ibu dan perempuan yang luar biasa yang telah berjuang membangkitkan semangat nasionalisme, memperjuangkan keadilan bagi perempuan dan bangsa," ucap Presiden.
Presiden Jokowi dalam ucapannya juga mengingatkan peran yang telah dijalankan para ibu dan perempuan Indonesia dalam menjaga persatuan dan kebinekaan bangsa.
"Yang terus-menerus mengingatkan persatuan dan kebinekaan Indonesia, saya mengucapkan selamat merayakan Hari Ibu, tanggal 22 Desember," kata Presiden.
Di hari yang sama, Jokowi memulai kunjungan kerja ke Provinsi Sulawesi Selatan.
Di Kota Makassar, Presiden diagendakan untuk menghadiri acara Evaluasi Kebijakan Pembangunan dan Pemberdayaan Masyarakat Desa tahun 2018.
Selain Kota Makassar, wilayah lain di Provinsi Sulawesi Selatan yang akan dikunjungi Presiden Jokowi adalah Kota Palopo dan Kabupaten Tana Toraja, pada Ahad, 23 Desember 2018. Presiden Jokowi juga direncanakan akan mengunjungi Kabupaten Banggai, Provinsi Sulawesi Tengah pada hari yang sama.