REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Provinsi DKI Jakarta melaporkan telah terjadi tanah longsor di Jalan H Miran RT 12/RW 06, Kelurahan Cilandak Barat, Kecamatan Cilandak, Jakarta Selatan. Kejadian tanah longsor itu menimpa satu unit rumah dengan tiga jiwa yang terjadi sekitar pukul 17.55 WIB.
Berdasarkan siaran resminya melalui akun Twitter BPBD DKI Jakarta yang sudah terverifikasi, tanah longsor disebabkan hujan deras yang mengguyur wilayah Jakarta. Informasi tanah longsor itu diterima pukul 19.45 WIB dan segera dilakukan evakuasi penghuni rumah.
"Tim Piket BPBD DKI Jakarta assessment kejadian bencana Longsor di Kel Cilandak Barat, Kec Cilandak, Jakarta Selatan," tulis @BPBDJakarta, Selasa (4/12) malam.
Selain dari petugas BPBD DKI Jakarta, petugas dari Penanganan Prasarana dan Sarana Umum (PPSU) Kelurahan Cilandak Barat juga telah melakukan penanganan. Mereka mengangkat batu kali yang menutupi saluran air kali. Serta mengamankan penghuni rumah untuk sementara pindah tempat.
BPBD DKI Jakarta menyebut tidak ada korban jiwa akibat kejadian tanah longsor tersebut. Sementara mengenai kerugian materil masih dalam pendataan dan konfirmasi kepada pemilik rumah.