Jumat 09 Nov 2018 15:19 WIB

Wali Kota Bandung Belum Terima Permintaan Pelantikan Sekda

Wali Kota Bandung berharap polemik seputar nama Sekda segera selesai.

Rep: Zuli Istiqomah/ Red: Bayu Hermawan
Wali Kota Bandung Oded M Danial
Foto: Republika/Edi Yusuf
Wali Kota Bandung Oded M Danial

REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG -- Wali Kota Bandung Oded M. Danial mengaku belum menerima surat permintaan pelantikan Benny Bachtiar sebagai Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Bandung. Surat ini merupakan jawaban yang diberikan setelah Oded mengajukan penggantian nama sekda yang sebelumnya diajukan.

"Saya belum menerima surat sampai hari ini. Tadi saya mengundang Pak Yayan (Kepala Badan Kepegawaian, Pendidikan dan Pelatihan), tanyakan ke BKPP Pak Yayan sendiri belum menerima," kata Oded kepada wartawan di Pendopo Kota Bandung, Jumat (9/11).

Oded pun enggan mengomentari perihal permintaan untuk segera melantik Benny. Ia mengaku ingin membaca terlebih dahulu surat  dari Gubernur Jawa Barat dan saran Kemendagri yang menjadi jawaban atas pengajuan nama sekda yang diusulkannya.

Ia tidak mau berandai-andai kalau Kemendagri dan Pemprov Jawa Barat tetap meminta melantik Benny. Sehingga menolak nama Ema Sumarna yang diajukannya.

"Jangan kalau-kalau dululah. Lihat saja nanti. Saya belum dapat suratnya," ujarnya.

Ia berharap polemik nama sekda ini bisa segera terselesaikan. Termasuk keinginannya melantik Ema yang diusulkannya sebagai Sekda bisa terwujud.

Menurutnya surat terakhir dari Kemendagri ada poin yang menyebutkan jika ada nama lain yang diusulkan, Walu Kota bisa berkoordinasi untuk mengajukan nama baru. Karenanya ia menunggu jawaban resmi dan jelas atas pengajuan tersebut.

"Kan waktu surat dari sana ke saya terakhir ada klausul yang mrnyampaikan apabila saudara walikota mau mengusulkan nama lain silahkan berkoordinasi dengan gubernur. Nah itulah jawaban saya  kepada gubernur. Tembusannya ke Kemendagri. Nah saya sedang menunggu surat jawab itu," tuturnya.

Sebelumnya Sekretaris Daerah Jawa Barat Iwa Karniwa menyampaikan bahwa Kemendagri meminta Wali Kota Bandung untuk segera melantik Benny Bachtiar sebagai sekda. Diharapkannya Kota Bandung secepatnya memiliki sekda definitif agar tidak menghambat kinerja terutama berkaitan anggaran 2019. Menurut Iwa surat permintaan pelantikan Benny ini sudah ditandatangani Pemprov Jawa Barat pada 7 November lalu.

Seperti diketahui, polemik sekda ini berawal dari Oded yang ingin mengganti nama Benny yang sebelumnya diajukan menjadi sekda oleh Ridwan Kamil saat masih menjabat sebagai wali kota Bandung. Berdasarkan pertimbangan, Oded mengajukan penggantian nama tersebut dengan nama Ema Sumarna yg merupakan Kepala Badan Pengelolaan Pendapatan Daerah (BPPD) Kota Bandung.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement