Ahad 04 Nov 2018 13:56 WIB

105 Kantong Jenazah Dikirim ke Tim DVI Polri

Sudah ada jenazah yang dikirimkan ke keluarga.

Rep: Idealisa Masyafrina/ Red: Muhammad Hafil
Dua kantong jenazah dan satu kantong properti tiba di Rumah Sakit (RS) Polri, Rabu (31/10), Jakarta.
Foto: Republika/Imas Damayanti
Dua kantong jenazah dan satu kantong properti tiba di Rumah Sakit (RS) Polri, Rabu (31/10), Jakarta.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Satu kantong jenazah berisi bagian tubuh korban pesawat Lion Air JT 610 dikirim ke Tim Disaster Victim Indentification (DVI) Mabes Polri, Ahad (4/11). Dengan bertambahnya satu kantong jenazah tersebut, hingga kini sudah terdapat 105 kantong jenazah yang berada di DVI Mabes Polri.

Sementara itu, Tim DVI RS Polri terus melakukan indentifikasi jenazah korban. Hingga Ahad (4/11) siang, Tim DVI masih melakukan identifikasi pada 32 jenazah yang diterima pada Sabtu (3/11) malam.

Wakil Kepala RS Polri Kombes Hariyanto mengatakan, total pihaknya telah mengidentifikasi 105 kantong jenazah. "Data kemarin sampai tadi malam tambah 32 kantong. Semua ada 105 kantong jenazah," kata Hariyanto saat konferensi pers di RS Polri, Jakarta Timur, Ahad (4/11).

Adapun jumlah jenazah yang telah diidentifikasi yakni sebanyak tujuh jenazah. Jenazah itu terdiri dari tiga perempuan dan empat laki-laki. Hariyanto mengatakan, ketujuh jenazah itu telah dikembalikan pada keluarganya masing-masing. 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement