REPUBLIKA.CO.ID, MINAHASA TENGGARA -- Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Minahasa Tenggara menyatakan jalur pendakian ke Gunung Soputan ditutup selama terjadi erupsi. "Saat ini jalur pendakian dari berbagai arah dinyatakan ditutup selama erupsi," kata Kabid Kedaruratan dan Logistik BPBD Minahasa Tenggara Erick Manaroinsong di Silian, Rabu (3/10).
Masyarakat diminta tidak mendekat ke arah Gunung Soputan radius empat kilometer. "Aktifitas kami batasi di radius empat kilometer untuk aktifitas masyarakat dari puncak gunung," katanya.
Dia pun mengimbau agar masyarakat yang melakukan penambangan di sekitar gunung tidak melakukan aktifitas. "Bagi masyarakat yang menambang atau berkebun kami minta untuk tidak melakukan aktifitas di sekitar gunung," ujarnya.
Sementara itu pihak masih memantau kondisi letusan dan dampak setelah letusan. "Kami saat ini masih memantau dampak setelah erupsi," tandasnya.