Senin 10 Sep 2018 02:46 WIB

Relawan Jokowi Ajak Milenial Kampanye Positif

Kampanye positif yang dibutuhkan masyarakat saat ini.

Rep: Mimi Kartika/ Red: Angga Indrawan
Generasi milenial.
Foto: pexels
Generasi milenial.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Komunitas Indonesia Cinta Jokowi (KITA Jokowi) menyelenggarakan deklarasi dan talkshow interaktif di Gorontalo pada Ahad (9/9). Koordinator Nasional relawan KITA Jokowi Ichya Halimudin mengatakan, acara ini ditujukan kepada generasi milenial.

"Kami targetkan generasi milenial di Gorontalo, mendukung Pak Jokowi semua. Kami menyerukan agar milenial di Gorontalo untuk pilih pemimpin yang kerja nyata dan sampaikan kampanye positif," ujarnya dalam keterangan pers yang diterima di Jakarta, Ahad (9/9).

Diskusi mengusung tema "Jokowi Dalam Lingkaran Kita" yang dikemas dalam acara Afternoon Coffee. Para peserta yang hadir berasal dari tokoh-tokoh pemuda, mahasiswa, dan ragam komunitas. Ichya menyebut, bakal calon presiden Joko Widodo (Jokowi) merepresentasikan anak muda dan inspiratif. 

Ichya menambahkan, menegaskan kepada para peserta yang hadir mengenai pentingnya anak muda untuk berperan aktif dalam pesta demokrasi. "KITA Jokowi akan melakukan program berkelanjutan untuk anak muda Gorontalo agar bermanfaat dan menyentuh langsung," ungkap Ichya.

Pada kesempatan yang sama, Koordinator Wilayah KITA Jokowi Gorontalo, Marlia Lumali, menjelaskan, acara Afternoon Coffee digelar dengan semangat anak muda yang ingin terus Joko Widodo memimpin sampai dua periode.

"Dalam diskusi ngopi ini, saya akan bekerja keras untuk mengambil suara milenial di Gorontalo," imbuh Marlia.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement