REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Kepala Bidang Protokol Masjid Istiqlal Abu Hurairah Abdul Salam mengatakan pembagian daging kurban akan diprioritaskan untuk masyarakat sekitar Masjid Istiqlal, Jakarta Pusat. Pengurus Masjid Istiqlal akan menyembelih hewan kurban yang terdiri dari 25 ekor sapi dan 17 ekor kambing pada Idul Adha 1439 Hijriyah, Rabu (22/8).
"Distribusinya kami memprioritaskan masyarakat yang paling berdekatan dengan Masjid Istiqlal," ujar Abu ditemui di Rumah Pemotongan Hewan (RPH) Masjid Istiqlal, Rabu (22/8) sore.
Ia menyebut beberapa daerah pendistribusian daging kurban seperti Jalan Wahidin, terdapat gang sempit dengan banyak penduduk. Kemudian daging kurban akan dibagikan ke daerah Pasar Baru, Sawah Besar, Kemayoran, Pejambon, Pasar Senen, dan Tanah Abang, Jakarta Pusat.
Sebelumnya, pengelola Masjid Istiqlal telah bekerja sama dengan RT, RW, kelurahan, dan pengurus masjid atau mushala setempat untuk mendata mustahik, orang-orang yang berhak menerima daging kurban. Mereka juga dilibatkan untuk membantu pendistribusian daging kurban di daerahnya masing-masing.
Mekanismenya, Abu menjelaskan, pengelola Masjid Istiqlal hanya memotong daging kurban dengan ukuran besar. Setelah itu, daging kurban tersebut dibawa ke daerah yang dituju. Koordinator panitia di masing-masing daerah akan mengemas daging kurban ke dalam kantong kecil yang berisi setengah kilogram sampai satu kilogram.
Abu mencontohkan, misalnya daging kurban dikirim satu kantong besar isi 25 kilogram ke warga di daerah Wahidin, Kelurahan Pasar Baru, Jakarta Pusat. "Lalu seandainya di daerah Wahidin itu masyarakatnya membeludak itu berarti bisa saja koordinator kami di sana mengambil inisiatif. Kalau dibagi satu kilo satu orang berarti kan kurang ini mungkin dia kasih setengah kilo per orang," ujarnya. Selain itu, Abu memastikan daging kurban juga akan disalurkan ke rumah-rumah yatim dan rumah jompo.
Dia menuturkan hewan kurban, terutama sapi yang akan disembelih di Masjid Istiqlal merupakan sumbangan dari para pejabat negara, di antaranya Presiden Joko Widodo dan Wakil Presiden Jusuf Kalla. Ada pula sapi dari Kementerian Agama, Kementerian Perhubungan, Kementerian PAN RB, Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan, dan mantan presiden Megawati Soekarnoputri.
"Ada lagi sapi dari pengusaha pemilik Masjid Romlie Musofa di kawasan Danau Sunter, Jakarta Utara yang bernama Rasidin Ramli," tutur Abu.
Baca: Sapi Kurban Terberat di Istiqlal dari Presiden Jokowi