Kamis 02 Aug 2018 20:40 WIB

Festival di Plaza Indonesia Angkat Permainan Tradisional

Selain permainan tradisional, PI juga menggelar kontes makan

Rep: MGROL 111/ Red: Ichsan Emrald Alamsyah
Pagelaran Indonesia Food and Art Festival di Plaza Indonesia, Agustus 2018. Pagelaran dilaksanakan sepanjang Agustus 2018 untuk menyambut Hari Kemerdekaan Indonesia
Foto: MGROL 111
Pagelaran Indonesia Food and Art Festival di Plaza Indonesia, Agustus 2018. Pagelaran dilaksanakan sepanjang Agustus 2018 untuk menyambut Hari Kemerdekaan Indonesia

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Selain Plaza Indonesia, PI Extension juga menggelar berbagai kegiatan seni untuk menyambut hari Kemerdekaan. Hal ini dilakukan guna menampung aspirasi dan karya seni anak-anak muda Indonesia.

Sebelumnya Plaza Indonesia juga menggelar rangkaian Indonesia Food and Art Festival yang akan dilaksanakan sepanjang bulan Agustus ini dengan kegiatan utama Cita Rasa Indonesia Feast dan Energi Seni Fine Art Exhibition. Plaza Indonesia dalam I Love Indonesia, Food and Art Festival ini menggandeng beberapa komunitas seni untuk  merepresentasikan apa itu artinya cinta terhadap Indonesia.

General Manager Marketing and Leasing Plaza Indonesia Extension, Astri Abyanti menyatakan akan ada rangkaian kegiatan seni dalam festival yang mengusung aku cinta Indonesia ini. Kegiatan seni yang pertama nanti akan berlangsung dari tanggal 3-31 Agustus adalah Millenial Dopamine Art Corner yang bekerja sama dengan seniman-seniman muda Indonesia yakni Tempa dan Rato Tanggela.

Selain itu juga acara ini akan dimeriahkan oleh Merdeka Day Competition pada tanggal 12 Agustus, yang mana ini tahun kedua Plaza Indonesia benar-benar melakukan permainan-permainan Tradisional Indonesia, kontes makan dan akan ada penampilan spesial Trust Orchestra.

“Karena kita merasa kadang-kadang sekarang dengan dunia modern seperti ini, permainan-permainan tradisional Indonesia sudah dilupakan,” ujar Astri dalam konferensi pers Food and Art Festival, di La Moda, Plaza Indonesia, Kamis (2/8).

Rangkaian kegiatan seni lainnya adalah Jakarta Rumahku 2018 Exhibition yang akan digelar mulai 10 Agustus mendatang. Plaza Indonesia bekerja sama dengan salah satu komunitas kreatif Indonesia yaitu RIOP Photography and Instalation untuk menggelar acara tersebut.

Inti dari acara Jakarta Rumahku 2018 Exhibition ini dikatakan oleh William Sudhana selaku CEO Vosfoyer dan inisiator Jakarta Rumahku 2018 Exhibition adalah ingin mengenalkan indahnya keberagaman dan betapa indahnya toleransi.

Plaza Indonesia mengharapkan dengan berbagai kegiatan yang digelar sepanjang bulan Agustus ini baik seni kuliner maupun pameran seni yang dilaksanakan mampu memberi inspirasi dan edukasi kepada para pengunjung.

“Menumbuhkan apresiasi masyarakat akan seni itu sendiri, menilai dan menghargai karya seni,” tutup Zamri Mamat, General Manager Marketing & Communication PT. Plaza Indonesia Realty TBK.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement