Rabu 18 Jul 2018 14:00 WIB

Zulkifli Hasan Dukung Gen Millenial Adu Karya

Anak muda lebih baik sibuk berkarya daripada ributkan perbedaan.

Ketua MPR RI, Zulkifli Hasan (dua dari kiri), diapit putranya, Rafi Haikal (kiri) dan Valerie Thomas (paling kanan) dalam peresmian inisiatif Project Bhinneka, Rabu (18/7).
Foto: Istimewa
Ketua MPR RI, Zulkifli Hasan (dua dari kiri), diapit putranya, Rafi Haikal (kiri) dan Valerie Thomas (paling kanan) dalam peresmian inisiatif Project Bhinneka, Rabu (18/7).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Ketua MPR RI Zulkifli Hasan memberikan apresiasi yang sangat tinggi terhadap Project Bhineka yang digagas oleh anak-anak muda kreatif. Meskipun mereka berasal dari beragam suku, agama, ras dan latar belakang tetap bisa kompak dalam bekarya.

Acara yang digelar di Lobi Gedung Nusantara V Kompleks DPR/MPR Senayan Jakarta, Rabu (18/7) ini, dihadiri berbagai seniman antara lain Eko Hendro Purnomo (Eko Patrio), Jerremy Thomas, Dwiki Darmawan dll "Saya sangat mengapreasi kegiatan ini. Meskipun beragam latar belakang agama, suku, dan warna kulit tetap bisa berkarya bersama,"kata Zulkifli, Rabu (18/7).

Sikap anak-anak muda yang berbeda-beda latar belakang,  tetapi bisa berkarya bersama, menurut dia, bisa menjadi contoh memasuki tahun politik saat.  "Mereka lebih sibuk memilih berkarya daripada mempersoalkan perbedaan. Kita semua perlu mendukung anak-anak muda kreatif ini untuk terus berkarya sesuai dengan bakat masing-masing," katanya.

Sedangkan Project Bhinneka sendiri adalah sebuah wadah kreatifitas generasi muda dalam mengangkat seni secara universal yang didirikan oleh Rafi Haikal dan Valerie Thomas. Kegiatan ini merupakan simbol dari pergerakaan generasi muda Indonesia dalam berseni tanpa melupakan warisan budaya leluhur yang telah ada dan menjadi bagian dari inspirasi seni yang pada saat ini terlihat dalam semua kegiatan Project  Bhinneka.

Haikal yang juga putra dari Zulkifli Hasan menjelaskan pengenalan Project Bhinneka secara keseluruhan menggunakan sarana  media sosial  berskala besar agar bisa menyuarakan aksi-aksi kreatifitas seni yang bisa menggugah para generasi muda untuk berkreasi,berkarya dan bersuara dalam seni di zaman milllenial yang kompleks dan penuh tantangan ini.

"Selain itu acara ini juga memberikan donasi bagi salah satu pelaku seni  kekurangan fisik (cacat)  melalui penjualan T shirt Project Bhinneka 100 persen di berikan kepada penerima Donasi (Pak Ato- Pelukis Trotoar),"katanya menjelaskan.

Ditambahkannya, kegiatan ini juga bertujuan untuk mengangkat dan mempromosikan para pelaku seni beserta karya-karyanya agar bisa lebih di kenal dan di respon dengan baik oleh masyarakat. Untuk memeriahkan acara tampil beberapa musisi yang di wakili oleh VMAST, Michele Layanto, Junkie Munki eft J Valentine untuk menghibur para tamu undangan melalui karya karya mereka.

"Saya  ingin menggugah kepada generasi muda untuk tidak berhenti berkarya dan melakukan hal hal postip yang bisa di mulai dari diri sendiri, Gunakan Media social dengan secara bijak karena kita adalah generasi masa depan bangsa,"katanya.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement