REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Artis sekaligus presenter Raffi Ahmad dikabarkan memiliki niatan untuk bergabung ke PAN. Ketua DPP PAN Yandri Susanto menyebut rencana bergabungnya Raffi ke partai berlambang matahari tersebut sudah sejak lama disampaikan.
"Udah beberapa kali dia menyampaikan ingin nyaleg lewat PAN," kata Yandri di Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta, Selasa (3/7).
Ia pun menyambut baik terkait kabar tersebut. Menurutnya, sejauh memenuhi syarat dan ada kemauan untuk bersungguh-sungguh menjadi calon legislatif ia pun tidak mempermasalahkan hal tersebut.
"Kalau dari syarat memenuhi, kemudian beliau ingin sungguh-sungguh tentu PAN mengucapkan syukur bisa ada anak muda yang energik dan punya penggemar yang banyak dan bagus juga sih," ujarnya.
Yandri mengungkapkan, dirinya belum mengetahui di daerah pemilihan (dapil) mana Raffi akan ditempatkan jika nantinya jadi bergabung. Namun menurutnya Raffi bisa ditempatkan di beberapa dapil, seperti di Jogja, Kabupaten Bogor, dan Kota Bandung.
"Kalau Raffi mah ditaruh di mana saja pasti jadi," tuturnya.
Selain Raffi Ahmad, Yandri mengungkapkan ada sejumlah artis lain yang akan memutuskan bergabung ke PAN. "Rhoma Irama, anaknya maju di Pasuruan, anaknya yang perempuan.Rhoma mungkin nyaleg dari Tasik kalau mau nyalon," imbuhnya.
Menurut Yandri, bergabungnya sejumlah artis ke PAN jangan dianggap remeh. Menurutnya banyak artis-artis yang kini telah bergabung ke PAN yang juga memiliki kualitas yang baik.
"Kita nggak boleh under estimate lah. Jadi artis-artis di PAN itu kan bagus-bagus tuh. Dessy bagus, yang lain bagus, Anang bagus. Nggak ada masalah kan? Terbuka lah semua kalangan, mau artis mau TNI polri yang udah pensiun, pengusaha semua ada," jelasnya.
Sebelumnya pada awal 2018 silam, sejumlah artis juga telah memutuskan untuk bergabung ke PAN, diantaranya Ramzi, Narji, Dedi Gumilar (Miing Bagito). Sebelumnya, beberapa artis yang sudah bergabung dengan PAN antara lain Desy Ratnasari, Eko Hendro Purnomo (Eko Patrio), Sigit Purmono Syamsuddin Said (Pasha Ungu), dan Anang Hermansyah. (Febrianto Adi Saputro)