Rabu 27 Jun 2018 19:51 WIB

Unggul di Hitung Cepat, Oded: Perjuangan Belum Selesai

Oded Muhammad Danial melakukan sujud syukur setelah dinyatakan unggul.

Rep: Hartifiany Praisra/ Red: Bayu Hermawan
Pasangan calon wali kota dan wakil wali kota Bandung Oded M Danial dan Yana Mulyana.
Foto: Republika/Edi Yusuf
Pasangan calon wali kota dan wakil wali kota Bandung Oded M Danial dan Yana Mulyana.

REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG -- Pasangan Oded Muhammad Danial dan Yana Mulyana mengklaim kemenangan atas pemilihan wali kota Bandung. Pasangan yang diusung Partai Gerindra, Partai Keadilan Sejahtera (PKS), dan Partai Bulan Bintang (PBB) ini membuat quick count dari sampel 100 TPS yang diambil secara acak di seluruh wilayah Kota Bandung.

Pidato kemenangan diawali dengan sujud syukur oleh Oded-Yana bersama simpatisan yang hadir. Dengan suara serak dan menitikkan air mata, Oded berterima kasih atas kerja keras dan kerja sama dari seluruh pendukungnya. "Kita berjuang bersama, siang dan malam kita bertempur, alhamdulillah wakil Allah SWT telah memberikan yang terbaik insya Allah untuk kita," kata Oded di Hotel Aryaduta, Jalan Sumatera, Bandung, Rabu (27/6).

Dia mengakui bahwa perjuangannya membangun Kota Bandung belum usai. Oded mengajak para pendukungnya dan warga Kota Bandung untuk membangun Bandung yang lebih baik lagi. "Saya sangat yakin, tidak ada proses kotor, gak ada manusia super di dunia ini, pasti ada kekurangan. Oleh karena itu, saya memohon kepada seluruh pendukung dan semuanya dan juga masyarakat Kota Bandung agar sudi kiranya terus mendampingi," katnya.

Sementara itu, Yana mengucap syukur karena keduanya telah menyelesaikan rangkaian pemilihan wali kota Bandung dengan tertib dan lancar. Dia turut menghaturkan terima kasih pada pendukung, sukarelawan, dan pasangan calon wali kota lainnya.

"Sehingga kita sampai pada hasil pemungutan suara yang pada media center saat ini sudah posisi data masuk 80 persen dengan 51 persen berdasarkan data TPS yang telah masuk dan menunjukkan hasil sementara memenangkan nomor urut 3 Oded-Yana," ujar Yana.

Meski begitu, timnya tetap akan menunggu pengumuman resmi dari KPU Kota Bandung. "Keunggulan perolehan suara ini merupakan amanah yang sungguh besar, yang dipercayakan warga Kota Bandung ke pundak kami berdua," ucapnya.

Tidak lupa, Yana mengingatkan mengenai sejumlah pekerjaan rumah dan tantangan permasalahan di Kota Bandung. "Kita memohon kepada Allah atas perlindungan, hidayah, dan pertolongan-Nya sehingga kita semua sebagai warga Kota Bandung mampu melalui permasalahan Kota Bandung yang akan datang dengan lancar, serta Allah menurunkan keberkahan-Nya pada kita semua," ujar Yana menambahkan.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement