Selasa 12 Jun 2018 15:11 WIB

Garut Diguncang Gempa 4,5 SR

Karena kekuatannya tidak cukup besar untuk membangkitkan perubahan di dasar laut.

Rep: Rizky Suryarandika/ Red: Friska Yolanda
BMKG
BMKG

REPUBLIKA.CO.ID, GARUT -- Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) mendeteksi terjadinya gempa 4,5 skala Richter (SR) di Kabupaten Garut, Jawa Barat, Selasa (12/6). Gempa dirasakan hingga Garut bagian selatan yang berbatasan dengan laut.

Kepala Balai Besar Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika Wilayah II Joko Siswanto mengatakan dalam keterangan resmi bahwa gempa terjadi pukul 14.05 WIB. Lokasinya pada 54 kilometer barat daya Garut pada kedalaman tujuh kilometer.

"Dampak gempa bumi berupa guncangan berpotensi dirasakan di daerah Garut bagian selatan, termasuk di Cikelet. Namun, hingga saat ini belum ada laporan mengenai kerusakan bangunan sebagai dampak gempa bumi tersebut," katanya.

Berdasarkan lokasi dan kedalaman hiposenternya, ia menjelaskan, gempa merupakan jenis gempa bumi dangkal akibat aktivitas penyesaran pada dasar cekungan busur muka (fore arc basin) di wilayah pantai selatan Jawa. Hasil pemodelan menunjukkan bahwa gempa bumi ini tidak berpotensi tsunami. "Karena kekuatannya tidak cukup besar untuk membangkitkan perubahan di dasar laut yang dapat memicu terjadinya tsunami," ujarnya.

Sampai dengan pukul 14.50 WIB, BMKG memantau belum adanya aktivitas gempa susulan. Masyarakat diimbau agar tetap tenang.

"Khusus masyarakat di daerah pesisir pantai diimbau agar tidak terpancing isu yang tidak bertanggung jawab karena gempa bumi yang terjadi tidak berpotensi tsunami," ucapnya.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement