Senin 21 May 2018 23:59 WIB

Pemkot Bandung Dorong Kebangkitan Nasional Lewat Inovasi

Inovasi dinilai penting dalam memajukan negara

Rep: Zuli Istiqomah/ Red: Ichsan Emrald Alamsyah
Gedung pusat kreatif, Bandung Creative Hub, Kota Bandung.
Foto: Republika/Edi Yusuf
Gedung pusat kreatif, Bandung Creative Hub, Kota Bandung.

REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG -- Pejabat Sementara Wali Kota Bandung, Muhamad Solihin menegaskan pentingnya inovasi dan kreativitas dalam mengisi kemerdekaan. Dua hal itu harus terus ditumbuh kembangkan di masyarakat.

Solihin menuturkan inovasi menjadi hal penting dalam memajukan negara. Hal ini disampaikannya pada peringatan Hari Kebangkitan Nasional di Plaza Balai Kota Bandung, Senin (21/5).

"Jangan pernah puas dengan apa yang sudah kita capai, tugas pemerintah membangkitkan semangat kreativitas warga. Jika masyarakat kreatif, bisa menggerakkan ekonomi," kata Solihin seperti dalam siaran persnya

Ia mengatakan sebagai kota dengan sumber daya manusia berkualitas, Kota Bandung memiliki kemampuan untuk menebarkan semangat kreativitas itu ke daerah lain di Indonesia. Salah satu alasannya, karena Bandung memiliki beberapa perguruan tinggi terbaik di Indonesia.

"Kalau ingin warga kreatif, pemerintah juga harus lebih kreatif dan inovatif. Jangan pernah berpikir untung rugi," ujarnya.

Selain itu, tuturnya, salah satu kreativitas yang perlu didorong adalah soal pemanfaatan media komunikasi. Pemerintah dan masyarakat harus mampu memanfaatkan kecanggihan teknologi mutakhir itu dengan sebaik-baiknya.

"Semua media informasi dan komunikasi dimanfaatkan untuk kebaikan bukan untuk saling menghujat. Jangan sampai media ini justru menjadi sarana untuk memecah belah bangsa. Itu bertentangan dengan nilai dan prinsip yang ingin dijunjung dalam peringatan Hari Kebangkitan Nasional, "tuturnya.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement