Kamis 15 Mar 2018 18:12 WIB

Spanduk Dukungan untuk TGB Mulai Bermunculan di Jakarta

Pemasangan spanduk sebagai keinginan masyarakat akan adanya sosok baru di Indonesia.

Rep: Muhammad Nursyamsyi/ Red: Gita Amanda
Spanduk TGB di Jakarta.
Foto: Dokumentasi Relawan Suara Rakyat Untuk TGB.
Spanduk TGB di Jakarta.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Spanduk dukungan terhadap Gubernur Nusa Tenggara Barat (NTB) Tuan Guru Haji (TGH) Muhammad Zainul Majdi atau Tuan Guru Bajang (TGB) untuk maju dalam pemilihan presiden dan wakil presiden (pilpres) 2019 mulai bermunculan di sejumlah titik di Jakarta. Spanduk yang memasang wajah TGB berbalut warna dominasi putih dengan tulisan berwarna hijau dan hitam ini bertuliskan TGB Suara Rakyat Indonesia.

Pemasangan spanduk ini sendiri dilakukan oleh masyarakat yang tergabung dalam sukarelawan Suara Rakyat untuk TGB atau Saya TGB. Seorang sukarelawan Saya TGB, Muhammad Fahrurrozi, mengatakan, aksi pemasangan spanduk ini sebagai bentuk dukungan dan kesadaran masyarakat terhadap keinginan adanya sosok pemimpin baru di Indonesia.

"Kami sebagai masyarakat melihat ini untuk kemajuan Indonesia dan kesejahteraan bangsa, dan sosok pemimpin itu ada pada TGB," ujar Fahrurrozi kepada Republika.co.id, Kamis (15/3).

Fahrurrozi menyampaikan, pemasangan spanduk masih sangat terbatas, yakni hanya 30 spanduk. Hal ini karena pemasangan spanduk dukungan hasil sukarela para sukarelawan dan masyarakat yang peduli terhadap kondisi bangsa dengan berharap majunya TGB pada pilpres mendatang.

"Spanduk hanya 30 buah sebagai pembuka, titiknya tersebar di berbagai sudut Kota Jakarta," kata Fahrurrozi menambahkan.

Rencananya, lanjut dia, ke depan akan dilakukan pemasangan spanduk di sejumlah titik di Jakarta. Seperti di dekat Gedung DPR RI, sekitar Jalan Sudirman, sekitar Jalan Tamrin, dekat UI Salemba, UI Depok, hingga wilayah Kuningan Rasuna Said.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement