REPUBLIKA.CO.ID, SOLO -- Polisi mengamankan belasan Bonek Mania yang kedapatan membawa senjata tajam saat hendak menyaksikan pertandingan perempat final Piala Presiden antara Persebaya Surabaya melawan PSMS Medan, Sabtu (3/2). Dalam razia yang dilakukan Polresta Solo di Stadion Manahan, sebanyak sebelas suporter Persebaya yang membawa senjata tajam dan minum-minuman keras digelandang ke Mapolresta Solo.
"Ada beberapa suporter yang kita amankan karena membawa sajam (senjata tajam), kita akan proses ini," tutur Kapolresta Solo, Kombes Pol Ribut Hari Wibowo.
Kepada polisi, para suporter yang terjaring razia tersebut mengatakan senjata tajam yang dibawa hanya untuk berjaga-jaga. Polisi menemukan sebanyak empat bilah pisau, sebuah pedang, golok dan arit yang dibawa para suporter. Selain itu suporter juga membawa tiga botol miras jenis ciu.
Untuk mengantisipasi hal-hal yang tak diinginkan, Ribut pun mengintruksikan bawahannya untuk memperketat pengamanan digerbang masuk Stadion Manahan.
Sementara itu, dari pantauan Republika.co.id, ratusan Bonek Mania telah memadati halaman Stadion Manahan. Sejumlah suporter pun terlihat beristrirahat di sepanjang trotoar Stadion Manahan.