REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Volume lalu lintas (lalin) puncak arus balik libur tahun baru yang menuju arah Jakarta via Gerbang Tol (GT) Cikarang Utama Jalan Tol Jakarta Cikampek tercatat sebanyak 96.047 kendaraan. Angka tersebut tercatat naik dari biasanya.
"Nilai ini mengalami kenaikan sebesar 37 persen dari lalin normal 70 ribu kendaraan," ujar AVP Corporate Communication Jasa Marga Dwimawan Heru, Selasa (2/1).
Sedangkan volume lalin yang keluar dari Jakarta melalui GT Cikarang Utama terpantau sebanyak 66.689 kendaraan, mengalami penurunan sebesar 6 persen dari lalin normal sejumlah 71 ribu kendaraan.
Pada periode arus mudik libur Tahun Baru 2018 tanggal 27-30 Desember 2017, Jasa Marga mencatat volume lalu lintas keluar Jakarta sebagai berikut. Arah Timur, melalui GT Cikarang Utama sebesar 335.226 kendaraan atau naik sebesar 13,25 persen dari lalin normal 296 ribu kendaraan.
Sedang arah Selatan, melalui GT Ciawi sebesar 125.680 kendaraan atau naik sebesar 9,45 persen dari lalin normal 167.493 kendaraan. Untuk mencairkan kepadatan Jalan Tol Jakarta Cikampek arah Jakarta, Jasa Marga secara konsisten berkoordinasi dengan pihak Kepolisian untuk melakukan rekayasa lalu lintas seperti contraflow.