Kamis 21 Dec 2017 17:34 WIB

Adaro Dukung Program Kemitraan Ekonomi Umat

Rep: Ahmad Fikri Noor/ Red: Agus Yulianto
Presiden Direktur Adaro Energy, Garibaldi Thohir
Foto: Republika/Irfan Junaidi
Presiden Direktur Adaro Energy, Garibaldi Thohir

REPUBLIKA.CO.ID,  JAKARTA -- Presiden Direktur Adaro Energy Garibaldi Thohir memberikan dukungan pada program kemitraan ekonomi umat. Dukungan Adaro ini sebagai respons dari program pemerintah melalui Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian yang memayungi program kemitraan ekonomi umat sebagai gerakan kemitraan berbasis kelompok keagamaan.

Gerakan itu merupakan tindaklanjut Kongres Ekonomi Umat yang digagas Majelis Ulama Indonesia (MUI) pada April 2017. Kongres tersebut menghasilkan suatu deklarasi yang isinya bertujuan untuk mewujudkan arus baru perekonomian Indonesia.

"Saya rasa bagus sekali, bahkan saya mengimbau kepada perusahaan-perusahaan lain untuk mengikuti apa yang kita lakukan," ujar Garibaldi di Jakarta, Kamis (21/12).

Dia mengatakan, Indonesia adalah negara dengan penduduk mayoritas muslim. Oleh karena itu, untuk mengembangkan perekonomian masyarakat diperlukan dukungan terutama dari kalangan industri.

"Kita perlu melakukan empowerment, bermitra dengan saudara kita yang jumlahnya cukup banyak sehingga ekonomi bisa meningkat," ujarnya.

Garibaldi menjelaskan, Adaro akan fokus memberikan bantuan terutama di wilayah kerja perusahaan yakni di Kalimantan Selatan dan Kalimantan Tengah. Dia mengaku, lewat dukungan tersebut, dapat turut memberikan manfaat pada pelaku usaha sebagai imbas dari peningkatan ekonomi masyarakat. "Daya beli akan meningkat. Kalau negara makin besar, perusahaan juga makin besar," ujarnya.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement