Sabtu 02 Dec 2017 15:02 WIB

Jokowi Puas dengan Perbaikan Stadion GBK

Rep: Debbie Sutrisno/ Red: Gita Amanda
Presiden Jokowi memberikan keterangan pers setelah meresmikam venue di Gelora Bung Karno, Kamis (2/12).
Foto: Debbie Sutrisno
Presiden Jokowi memberikan keterangan pers setelah meresmikam venue di Gelora Bung Karno, Kamis (2/12).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Presiden Joko Widodo (Jokowi) puas dengan perbaikan dan pembangunan sejumlah fasilitas yang akan digunakan dalam ajang Asian Games 2018. Dia pun memberi apresiasi karena kawasan stadion ini nantinya juga terbuka untuk publik. Artinya masyarakat luas pun bisa mengakses fasilitas venue-venue yang ada di sekitar Gelora Bung Karno (GBK).

"Yang paling penting adalah lingkungan kawasan senayan ini, kawasan Gelora Bung Karno ini harus menjadi sebuah ruang publik bagi masyarakat. Tidak hanya untuk olah raga saja, tapi bisa menjadi ruang publik, menjadi open space yang bisa dimanfaatkan oleh masyarakat," ujar Jokowi usai meresmikan sejumlah venue olah raga, Sabtu (2/11).

 

Jokowi mengatakan, rehabilitas yang dilakukan pemerintah sangat berdampak besar bagi fasilitas yang ada di GBK, perbedaanya pun sangat mencolok. Bahkan, jika ada masyarakat yang ingin lebih jelas mengenai perbedaan ini dipersilahkan bertanya pada pelatih dan atlet yang memakai fasilitas-fasilitas yang ada di stadion ini.

 

Namun, pembangunan fasilitas yang ada di GBK belum seluruhnya rampung. Untuk penunjang masyarakat penyandang disabilitas misalnya, belum terlihat banyak. Jokowi pun telah menginstruksikan Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) mengakomodir kebutuhan tersebut di semua venue di Stadion GBK.

 

"Nah ini ada menteri PU. (Informasi) Masukan," ujar Jokowi.

 

Dia pun tak menampik adanya pembangunan sejumlah venue baik di Jakarta maupun di Palembang yang belum rampung. Salah satunya adalah venue Sepeda BMX yang akan dipersiapkan di Jakarta. Menurutnya semua pembangunan dan pembenahan venue akan dikebut tahun ini sehingga semua bisa diuji coba pada awal 2018.

 

Presiden Republik Indonesia Joko Widodo, meresmikan empat venue di kawasan Gelora Bung Karno (GBK) Senayan Jakarta. Empat Venue tersebut adalah Aquatic Center, Lapangan Hoki, Lapangan Panahan dan Lapangan Sepakbola A, B dan C Senayan Jakarta.

 

Dalam acara yang berlangsung Sabtu (2/12) siang hari, Presiden Joko Widodo tidak banyak memberikan pidato. Hanya mengucapkan Bismillah. "Saya ingin cepat saja, siang ini dengan mengucap Bismillah, dengan ini saya resmikan, Lapangan Hoki, lapangan panahan dan lapangan sepakbola A,B,C Senayan," ujarnya.

 

Usai meresmikan, Jokowi beserta tamu yang hadir siang itu antara lain Menteri Keuangan Sri Mulyani, Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Basuki Hadimuljono, Menpora Imam Nahrawi, Ketua INASGOC Erick Thohir dan Wagub DKI Sandiaga Uno. Serta sejumlah undangan dari GBK dan INASGOC menyaksikan pertandingan Hoki.

 

Setelah menyaksikan pertandingan Hoki, sebelum menuju Aquatic Center, Jokowi beserta rombongan menyempatkan diri meninjau Lapangan Sepakbola, A,B dan C. Seperti halnya di lapangan Hoki, kali ini Jokowi juga berpose bersama para pemain sepakbola usia 16 yang saat itu sedang menjajal lapangan yang diperuntukkan buat latihan.

 

Jokowi melanjutkan perjalanan ke Aquatic Center. Selain meresmikan kolam renang yang berkapasitas 8.000 tempat duduk tersebut. Orang nomor satu di Indonesia ini menyaksikan atraksi yang dilakukan atlet Indonesia, renang cepat, loncat indah papan tiga meter, hingga menara 10 meter dan dan renang indah.

 

 

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement