Ahad 26 Nov 2017 09:16 WIB

15 Daerah di Jabar Raih Penghargaan dari Kemenhub

Rep: Arif Satrio Nugroho/ Red: Andri Saubani
Wakil Gubernur Jawa Barat Deddy Mizwar
Foto: Republika/Edi Yusuf
Wakil Gubernur Jawa Barat Deddy Mizwar

REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG---Sebanyak 15 kabupaten/kota di Jabar dinilai berhasil dalam membangun sistem lalu lintas dan angkutan jalan. Sehingga, Pemprov Jabar memberikan penghargaan penghargaan Wahana Tata Nugraha (WTN) untuk tahun 2016 pada semua daerah tersebut.

Ke-15 daerah tersebut antara lain Kota Banjar, Depok, Tasikmalaya, Cirebon, Cimahi, Bandung, Bogor dan Sukabumi. Kemudian Kabupaten Bogor, Bandung, Bandung Barat, Garut, Purwakarta, Kuningan dan Ciamis.

Wakil Gubernur Jabar Deddy Mizwar, berkesempatan menyerahkan piala dan plakat WTN yang merupakan penghargaan dari Kementerian Perhubungan RI ini kepada Pemda Kota Tasikmalaya, Kota Banjar, Kabupaten Ciamis dan Kabupaten Garut, akhir pekan lalu. Dalam kesempatan tersebut, sebagai wujud apresiasi terhadap kerja keras Pemkot dan Pemkab, Deddy Mizwar pun memberikan hadiah berupa kendaraan operasional roda empat kepada masing-masing penerima penghargaan WTN.

Deddy Mizwar berharap, dengan diberikannya hadiah tersebut akan semakin memotivasi untuk terus meningkatkan kinerja penyelenggaraan sistem transportasi perkotaan baik pada aspek administrasi, teknis dan operasional maupun aspek kebijakan kepala daerah dalam pembangunan transportasi perkotaan. "Termasuk pengawasan kelaikan kendaraan, manajemen dan rekayasa lalu lintas serta modernisasi sarana prasarana lalu lintas," ujar Deddy Mizwar yang akrab disapa Demiz.

Demiz mengatakan, untuk menekan angka kecelakaan lalu lintas lalu lintas, Dinas Perhubungan di masing-masing daerah perlu lebih menekankan upaya penguatan etika berlalu lintas sebagai bagian dari budaya bangsa. Misalnya, melalui upaya pembinaan, penyuluhan dan pendidikan berlalu lintas sejak usia dini.

"Kampanye keselamatan berlalu lintas dengan melibatkan partisipasi masyarakat juga harus terus dilakukan," katanya.

Sehingga, kata Demiz, diharapkan akan terwujud sistem transportasi kendaraan yang tertib, lancar, selamat, aman, efisien dan menjamin kesamaan hak pengguna jalan.

Terkait keberadaan ojek dan taksi online, Demiz mengimbau kepada pemerintah kota dan kabupaten agar terus menjalin komunikasi dan koordinasi yang intens dengan perusahaan transportasi online dan konvensional. "Ini untuk mencegah timbulnya gesekan dan potensi konflik yang tidak kita inginkan," katanya.

Ditempat yang sama, Kepala Dinas Perhubungan Jabar Dedi Taufik mengatakan, penghargaan WTN bertujuan untuk meningkatkan penyelenggaraan transportasi di kawasan perkotaan yang handal, berkelanjutan dan menjamin kesamaan hak pengguna jalan.

"Sekaligus meningkatkan peran serta masyarakat dalam disiplin berlalu lintas sehingga dapat menurunkan angka kecelakaan lalu lintas baik yang disebabkan oleh faktor jalan, kendaraan maupun human error," kata Dedi.

Berikut 15 daerah di Jabar penerima penghargaan Wahana Tata Nugraha 2016 dengan kategorinya dari Kementerian Perhubungan:

1. Kota Banjar: Plakat WTN Kategori Kota Besar

2. Kabupaten Bogor: Plakat WTN Kategori Kota Sedang

3. Kabupaten Bandung: Plakat WTN Kategori Kota Sedang

4. Kabupaten Bandung Barat: Plakat WTN Kategori Kota Sedang

5. Kabupaten Garut: Plakat WTN Kategori Kota Sedang

6. Kabupaten Purwakarta: Plakat WTN Kategori Kota Sedang

7. Kota Depok: Piala WTN Kategori Lalu Lintas Kota Raya

8. Kota Tasikmalaya: Piala WTN Kategori Lalu Lintas Kota Besar

9. Kota Cirebon: Piala WTN Kategori Lalu Lintas Kota Sedang

10. Kabupaten Kuningan: Piala WTN Kategori Lalu Lintas Kota Sedang

11. Kabupaten Ciamis: Piala WTN Kategori Lalu Lintas Kota Kecil

12. Kota Cimahi: Piala WTN Kategori Angkutan Kota Besar

13. Kota Bandung: Piala WTN Kategori Kota Raya

14. Kota Bogor: Piala WTN Kategori Kota Besar

15. Kota Sukabumi: Piala WTN Kategori Kota Sedang. N Arie Lukihardianti

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement