Kamis 16 Nov 2017 19:55 WIB

Nasdem Targetkan Posisi Tiga Besar Pemenang Pemilu 2019

Rep: Febrianto Adi Saputro/ Red: Andri Saubani
Ketua Umum Partai Nasional Demokrat (Nasdem), Surya Paloh menjawab pertanyaan wartawan usai rakernas selesai diselenggarakan di JI-Expo Kemayoran, Jakarta, Kamis (16/11).
Foto: Republika/Febrianto Adi Saputro
Ketua Umum Partai Nasional Demokrat (Nasdem), Surya Paloh menjawab pertanyaan wartawan usai rakernas selesai diselenggarakan di JI-Expo Kemayoran, Jakarta, Kamis (16/11).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Ketua Umum Partai Nasional Demokrat (Nasdem), Surya Paloh menargetkan Partai Nasdem bisa memperoleh posisi tiga besar pada pemilu 2019 mendatang. Segala upaya tengah dilakukan Partai Nasdem untuk mencapai tujuan tersebut.

"Kita akan persiapkan seluruh infrastruktur kita untuk bergerak meyakinkan masyarakat," ujar Paloh usai Rapat Kerja Nasional (Rakernas) digelar, di JI-Expo Kemayoran, Jakarta, Kamis (16/11).

Paloh lebih lanjut menjelaskan, langkah konkret yang telah dilakukan Partai Nasdem antara lain dengan meresmikan Badan Saksi Nasdem. Sebanyak 1,4 juta kader direkrut untuk menjadi saksi yang akan ditempatkan di 700 TPS. "1 TPS itu dua orang," ujarnya.

Menurut Paloh, Partai Nasdem belajar dari kesalahan pemilu sebelumnya, di mana sebelumnya tidak memiliki saksi. Adanya10 persen saksi saja menurut Paloh sudah bagus.

"Itu pun rakyat kasih dia 7 persen," ucapnya.

Paloh beranggapan boleh-boleh saja membuat target tinggi. Namun, harus juga diimbagi dengan upaya yang sungguh-sungguh untuk mengejar target tersebut.

"Boleh menimbulkan optimisme kepada kadernya, tapi realitanya pertama harus kerja yang serius, terencana secara baik, dan memiliki kesiapan waktu tenaga pikiran dan tentu logistik," katanya.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement