REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Nama Lucky Hakim belakangan disebut menjadi bakal calon wali kota Bekasi. Menanggapi hal itu, anggota DPR FPAN Dapil Jabar VI ini menanggapinya santai. Ia masih menunggu sinyal positif dari DPP PAN.
“Beberapa kali lalu saya sudah diajak gabung oleh salah satu kandidat. Tapi saya masih menunggu keputusan team Pilkada DPP PAN karena masih berproses,” ujar Lucky Hakim, Selasa (24/10).
Lucky mengatakan siap untuk maju dalam pilkada Bekasi tersebut bila mendapat dukungan masyarakat dan tentunya harus direstui oleh partai. Karena sampai saat ini ia masih menjabat sebagai anggota Fraksi Partai Amanat Nasional di DPR RI.
"Insya Allah saya siap bertarung untuk memenangkan Pilkada bila memang mendapat dukungan masyarakat bisa dilihat dari hasil survey dan tentunya juga harus direstui oleh DPP PAN karena sampai saat ini saya sedang menjabat sebagai Anggota Fraksi PAN di DPR RI,” ujar pria yang juga dikenal sebagai aktivis Lingkungan hidup ini.
Disinggun mengenai kemungkinan koalisi, Lucky tidak mempermasalahkannya. Selama memiliki visi dan misi yang baik untuk masyarakat kota Bekasi.
Ia mengatakan sampai saat ini ia masih fokus bekerja sebagai wakil rakyat di DPR sampai ada keputusan dari partai.
“Saya sekarang tetap fokus saja dulu bekerja di DPR sampai ada keputusan dari partai apakah saya ditugasi untuk maju Pilkada atau tidaknya,” kata dia.