Senin 25 Sep 2017 22:19 WIB

HUT Ke-207 Tahun, Kota Bandung Dinilai Semakin Baik

Rep: Zuli Istiqomah/ Red: Karta Raharja Ucu
Wali Kota Bandung Ridwan menuju tempat upacara Hari Jadi Kota Bandung (HJKB) ke-207, di Balai Kota Bandung, Senin (25/9).
Foto: Republika/Edi Yusuf
Wali Kota Bandung Ridwan menuju tempat upacara Hari Jadi Kota Bandung (HJKB) ke-207, di Balai Kota Bandung, Senin (25/9).

REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG -- Ketua DPRD Kota Bandung, Isa Subagja mengatakan, menginjak usia 207 tahun, Kota Bandung terus terlihat lebih baik dari tahun sebelumnya. Banyak prestasi yang sudah dicapai Pemkot Bandung, dari generasi ke generasi sehingga membuat Bandung sudah nampak dan terasa nyaman.

"Kota Bandung lebih baik dibandingkan tahun tahun sebelumnya," kata Isa usai Sidang Paripurna Hari Jadi Kota Bandung (HJKB) ke-207 di Kantor DPRD Kota Bandung, Senin (25/9).

Menurt Isa, keberhasilan dan capaian ini merupakan upaya dari kolaborasi dari semua pihak mulai dari masyarakat, pemerintah kota, serta unsur penyelenggara pemerintah lainnya. Di mana bersama-sama mewujudkan Bandung menjadi terdepan.

Meski demikian Isa menilai Pemkot Bandung masih memiliki sejumlah pekerjaan rumah yang harus diselesaikan. Salah satunya harus mampu meningkatkan kesejahteraan lebih baik.

"Yang sudah baik mari kita tingkatkan lagi, yang kurangnya mari kita perbaiki. Hal ini kita lakukan agar masyarakat semakin nyaman tinggal di kota Bandung," ujar Isa.

Wali Kota Bandung Ridwan Kamil mengatakan, Bandung saat ini terus tumbuh dan berkembang menjadi kota yang maju, baik segi infrastruktur maupun sosial.Untuk segi infrastruktur, perbaikan trotoar dan taman sudah lebih nyaman, dari segi sosial ada kredit melati, Layad rawat, Minggu lansia dan masih banyak lagi.

"Hal tersebut membuktikan bahwa di HJKB ini pemerintah membuktikan perubahan yang signifikan bagi masyarakat. Beberapa infrastruktur, inovasi maupun pelayanan diberikan untuk masyarakat agar bisa lebih baik dan modern," ujar Ridwan.

Ditambahkan Emil sapaan akrabnya, banyak kemajuan yang dicapai Kota Bandung dan ukurannya terlihat di statistik, Penghargaan ada 267 dalam dan luar negeri, indeks manusia tahun ini tembus 80 dan tingkat ekonomi terjaga 7,8 persen.

"Kemajuan ini terus kita tingkat, saat ini tantangan masih banyak, kita akan fokus transportasi, infrastruktur dan penanganan banjir," ujarnya.

Turut hadir dalam acara tersebut, Wakil Wali Kota Bandung Oded M. Danial, Sekda Kota Bandung Yossi Irianto, Ketua TP PKK Kota Bandung Atalia Praratya, Wakil Ketua TP PKK Kabupaten Bandung Siti Muntamah dan Ketua Dharma Wanita Kota Bandung Sri Yossi Irianto serta para SKPD lingkungan Pemerintah Kota Bandung dan Unsur Muspida.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement