REPUBLIKA.CO.ID, TANATORAJA -- Pesona pariwisata Toraja seolah tak pernah berhenti memikat masyarakat dan wisatawan yang bertandang. Tak hanya obyek wisata, keluhuran budaya dan keelokan alamnya, namun potensi pertaniannya juga terbilang kaya untuk terus dikembangkan.
Jika bauran beragam potensi tersebut diolah dan dipoles, diyakini dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakatnya. Apalagi, pembangunan infrastruktur seperti bandara juga terus dipacu demi mempercepat pembangunan daerah, menarik lebih banyak wisatawan dan mengalirkan investasi ke Toraja.
Hal tersebut disampaikan Chairman MNC Group Hary Tanoesoedibjo pada puncak perayaan HUT ke-770 Toraja dan HUT ke-60 Tana Toraja di objek wisata Buntu Burake di Kecamatan Makale, Kabupaten Tana Toraja, Sulawesi Selatan, pada akhir Agustus lalu.
Hadir pula pada acara itu, Menteri Dalam Negeri Tjahjo Kumolo, Gubernur Sulsel Syahrul Yasin Limpo, Bupati Tana Toraja Nicodemus Biringkanae dan Ketua Adat Tana Toraja Eric Crystal Rante Allo.
"Pariwisata dan pertanian di Tana Toraja perlu ditingkatkan. Dengan sendirinya pendidikan, kesehatan, kesejahteraan masyarakat Toraja akan meningkat,” tutur Hary Tanoe berdasarkan rilis yang diterima republika.co.id, Selasa (12/9).
Menurut pria yang akrab disapa HT ini, partisipasi pemerintah daerah, pusat, dan seluruh masyarakat di Toraja sangat penting untuk pengembangan daerah itu. Lebih lanjut, Hary pun menekankan pula penguatan promosi wisata dan potensi ekonomi Toraja.
Untuk itu, dirinya mempersembahkan kado istimewa untuk Pemerintah Kabupaten Tana Toraja dan masyarakat setempat.“Saya berikan kado, promosi gratis di media MNC Group agar pariwisata Tana Toraja meningkat,” katanya disambut riuh tepuk tangan masyarakat Toraja.
Bahkan HT berencana menanamkan investasinya di Toraja. "Saya menjajaki investasi di Toraja, MNC Group juga bergerak di bidang resort,” ungkapnya seraya menambahkan, saat ini MNC Group tengah membangun resort di kawasan Lido, Bogor dan Tabanan, Bali.
Sementara itu, Mendagri Tjahjo Kumolo mengapresiasi komitmen Hary Tanoe untuk terlibat aktif dalam pembangunan Tana Toraja, khususnya di sektor pariwisata. "Momen ulang tahun ini untuk membangun konektivitas, sinergi. Mari bersama-sama membangun Tana Toraja,” ujarnya.