REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Perampokan terjadi di sebuah warung kelontong milik Ahmad Farid, di Jalan Kayu Manis, Matraman, Jakarta Timur, Selasa (12/9). Satu dari sejumlah pelaku tewas karena pemilik warung melakukan perlawanan, sedangkan yang lainnya melarikan diri.
Kapolres Metro Jakarta Timur Kombes Andry Wibowo menuturkan, sekitar pukul 1.30 WIB, segerombolan pemuda bermotor mendatangi warung Farid. Sedangkan sisanya menunggu di luar warung. "Kurang lebih antara empat sampai delapan orang," ujar dia, Selasa (12/9).
Salah satu pelaku, yakni Fajrul Hidayat masuk warung dengan membawa celurit. Ia hendak merampas ponsel dan uang korban. Namun korban melawan. "Farid melakukan perlawanan sewaktu mau diikat oleh pelaku," kata Andry.
Senjata pelaku direbut oleh korban. Beberapa orang pelaku yang sempat melukai pemilik warung melarikan diri dengan membawa hasil rampasannya. Sedangkan, Fajrul yang berkelahi dengan pemilik warung luka parah karena si pemilik melakukan perlawanan dengan senjata korban.
Saat ini jajaran, Polres Metro Jakarta Timur masih melakukan tindak lanjut atas peristiwa tersebut. Pemilik warung atau korban, Farid masih menjalani pemeriksaan. Sedangkan, pelaku perampokan lainnya masih diburu oleh polisi.