Rabu 16 Aug 2017 22:50 WIB

Penumpang Kereta Gratis Tetap Harus Kantongi Tiket

PT Kereta Api Indonesia (Ilustrasi)
Foto: Antara
PT Kereta Api Indonesia (Ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, SOLO -- Perseroan Terbatas Kereta Api Indonesia menyatakan penumpang kereta api gratis pada hari Kamis (17/8) tetap harus mengantongi tiket untuk memastikan data penumpang.

"Nantinya pada tiket tetap akan tercantum harga tiket yaitu Rp 0," kata Kepala Sub-Urusan Komersial Stasiun Solo Balapan Budi Arifin di Solo, Rabu (16/8).

Ia mengatakan khusus tiket gratis tersebut berlaku untuk penumpang KA lokal Prambanan Ekspres (Prameks) rute Solo-Yogyakarta, Solo-Kutoarjo, dan KA Kalijaga dengan rute Solo-Semarang dalam rangka memeringati hari kemerdekaan RI.

Ia mengatakan untuk menjaga pemerataan, pembelian tiket hanya dilayani dengan sistem "go show" atau tiga jam sebelum kereta berangkat.

Oleh karena itu, khusus untuk pembelian tiket untuk perjalanan hari Kamis (17/8), pihaknya tidak melayani pemesanan. "Pembelian tiket oleh masyarakat bisa langsung ke loket. Untuk pembelian tiket KA Prameks di loket 1. Nanti sistemnya antri badan, jadi tidak pakai nomor antrian," katanya.

Sedangkan untuk calon penumpang yang sudah terlanjur membeli tiket kereta api yang diberlakukan promo untuk perjalanan hari Kamis (17/8), tiket dapat dikembalikan kepada petugas dan calon penumpang berhak atas uang tiket. "Tiket bisa di-refund dan petugas akan mengembalikan uang pembelian tiket secara tunai," katanya.

Pihaknya memerkirakan sama seperti hari biasanya, okupansi KA Prameks pada hari tersebut akan mencapai 100 persen. Sebagai gambaran, jumlah penumpang KA Prameks rute Solo-Yogyakarta untuk sekali jalan mencapai 456 penumpang, sesuai kapasitas kereta tersebut.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement