Jumat 23 Jun 2017 16:11 WIB

PT KAI Daop 1 Kerahkan 1.145 Personel Amankan Stasiun

Rep: Dea Alvi Soraya/ Red: Bayu Hermawan
 Calon penumpang menunggu keberangkatan kereta di Stasiun Pasar Senen, Jakarta, Selasa (20/6).
Foto: Republika/Rakhmawaty La'lang
Calon penumpang menunggu keberangkatan kereta di Stasiun Pasar Senen, Jakarta, Selasa (20/6).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- PT KAI Daop 1 Jakarta mengerahkan ribuan personel untuk menjaga keamanan di stasiun-stasiun yang masuk wilayahnya jelang Hari Raya Idul Fitri. Hal tersebut untuk memberikan kenyamanan dan keamanan bagi para calon pemudik.

Maneger Humas PT KAI Daop 1 Jakarta Suprapto mengatakan, selain itu Stasiun Gambir dan Pasar Senen juga diperkuat dengan bantuan keamanan unit K9 (unit keamanan dengan hewan pelacak) dari Polda Metro Jaya. Suprapto mengungkapkan, empat unit K9 dikerahkan sejak 27 Mei lalu yang bertugas berpatroli di sekitar stasiun.

Suprapto menjelaskan, untuk mengamankan 107 stasiun yang berada di wilayahnya seperti Cikampek, Tanjung Priok, Merak hingga Sukabumi, pihak PT KAI Daop 1 akan melibatkan tenaga keamanan sebanyak 1.145 personel.

Personel itu terdiri dari BKO TNI / Polri sebanyak 266 personil dan petugas Keamanan internal PT KAI Daop 1 Jakarta sebanyak 879 personil. "Petugas dari pihak PT KAI Daop 1 terdiri dari tenaga Polsuska 243 personil dan PKD 636 personil," kata Suprapto saat dihubungi Republika.co.id, Jumat (23/6).

Suprapto menuturkan, tenaga keamanan dari unsur TNI dan Polri sendiri, terdiri dari Garnisum 20 personil, Polda Metro jaya 134 pesonil, Polda Jabar 56 personil dan Polda Banten 56 personil.

Dia mengatakan, nantinya tenaga keamanan ini akan tersebar sebagai tenaga keamanan stasiun 214 personil, tenaga keamanan jalur KA 44 personil dan personil pawang K9 (keamanan menggunakan anjing) 8 unit.

"Dalam masa angkutan lebaran 2017 ini, pihak PT KAI Daop 1 Jakarta akan terus berusaha melayani sebaik mungkin kepada para pengguna jasa kereta api, dengan kenyamanan yang prima, ketepatan waktu dan keamanan yg terjamin," ujarnya.

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement