REPUBLIKA.CO.ID, PALANGKA RAYA -- Pengembangan sektor pariwisata di wilayah Kota Palangka Raya, Provinsi Kalimantan Tengah difokuskan pada dua zona utama.
"Khusus sektor wisata, dari empat zona yang telah ditetapkan, saat ini pemerintah kota fokus pada dua wilayah utama," kata Kepala Bappeda Kota Palangka Raya, Hera Nugrahayu, Rabu.
Dia menerangkan, dua wilayah tersebut berada di zona satu yakni pengembangan wisata di kawasan Kereng Bangkirai dan zona tiga di kawasan Flamboyan.
Sementara dua zona lain yakni zona dua di kawasan Kameloh Baru zona empat di kawasan Sei Gohong juga tetap mendapat perhatian dari pemerintah kota.
"Fokus zona ini karena pemerintah kota memiliki keterbatasan anggaran sehingga kita juga harus memiliki progam prioritas. Meski demikian secara bertahap zona-zona yang lain tetap kita berikan perhatian meski porsinya tak sebanyak zona prioritas," katanya.
Dia mengatakan, pembagian zona sektor pariwisata ini dalam rangka mempercepat pembangunan sarana dan prasarana penunjang wisata.
"Melalui penetapan zona kami harap pembangunan di daerah itu yang dilakukan SKPD terkait dapat berjalan beriringan sehingga percepatan pembangunan dalam mewujudkan Kota Palangka Raya sebagai kota wisata semakin maksimal," katanya.
Di sisi lain, sektor swasta terutama perusahaan yang ada di Kota Palangka Raya, menggunakan dana CSR juga harus terlibat aktif dalam pembangunan.