Rabu 03 May 2017 16:53 WIB

Hujan Es dan Angin Kencang Kembali Landa Kota Bandung

Rep: Arie Lukihardianti/ Red: Teguh Firmansyah
Ilustrasi Hujan Es
Foto: Foto : MgRol_94
Ilustrasi Hujan Es

REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG -- Hujan es dan angin kencang kembali melanda Kota Bandung, Rabu (3/5) sore. Di antaranya di Jalan Merdeka, Jalan Wastukancana, Jalan Astana Anyar, Cibaduyut, Kopo, Mekarwangi, Dago, Buahbatu, Binong, Batununggal, BKR, Lengkong, dan Soekarno Hatta.

Bahkan, angin kencang membuat pagar pembatas di golf range Singapradana, Mekarwangi, Cibaduyut, Kota Bandung, roboh. Beberapa mobil yang sedang diparkir pun terkena runtuhan pagar.

Berdasarkan pantauan, pagar golf range yang memiliki tinggi sekitar 5 meter tersebut rubuh ke arah jalan. Runtuhan juga menimpa jalur listrik sutet.

"Ada sekitar tiga mobil yang sedang terparkir yang tertimpa runtuhan pagar. ‎Kalau melihat kerusakan, lumayan juga ya. Terutama di bagian body mobil," ujar salah seorang warga,di kawasan Singapradana, Mekarwangi, Cibaduyut Kota Bandung, Ponco (38).

Ponco mengatakan, pagar tersebut roboh saat terjadi hujan deras yang disertai angin kencang. Tiba-tiba terdengar suara keras‎ yang berasal dari runtuhnya pagar teralis golf range tersebut. "Kalau saya lihat sih, tidak ada korban jiwa dan mudah-mudahan tidak ada korban," katanya.

Sementara menurut Warga Astana Anyar, Neneng Tiarni (32 tahun), hujan besar disertai angin turun di daerahnya. Ia pun, cukup panik karena angin yang bertiup cukup kencang. "Saya banyak berdzikir aja, karena anginnya kenceng banget," katanya.

Neneng mengatakan, hujan disertai angin di Kota Bandung memang akhir-akhir ini sering terjadi di Kota Bandung. Jadi Ia khawatir, angin kencang akan membuat atap rumahnya bocor.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement