Jumat 14 Apr 2017 15:53 WIB

4 Kampung Terdampak Banjir Bandang di Kabupaten Bandung Barat

Rep: Muhammad Fauzi Ridwan)/ Red: Andi Nur Aminah
Petugas SAR mengevakuasi warga menggunakan perahu dari banjir (ilustrasi)
Foto: Antara/Novrian Arbi
Petugas SAR mengevakuasi warga menggunakan perahu dari banjir (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, NGAMPRAH -- Banjir Bandang terjadi di desa Bojong Salam, Kecamatan Rongga Kabupaten Bandung Barat, Kamis (13/4) malam sekitar pukul 21.00 WIB. Akibatnya,  areal permukiman warga, sawah, kolam dan satu sekolah SMP satu atap ikut terendam. 

Dandim 0609/Kabupaten Bandung, Letkol Arh Andre Wira K mengatakan sejak pukul 16.30 WIB kemarin hujan turun dengan deras dan sekitar pukul 21.00 WIB air meluap ke area permukiman warga dan yang lainnya. "Lokasi yang terkena banjir adalah RT 03, 04 RW 08 kampung Cisarandi, RT 03, 08 kampung Cikadu dan kampung Sawah Lega dan Rw 09 kampung Cipadali dan kampung Nenggel," ujarnya, Jumat (14/4).

Menurutnya, korban jiwa akibat bencana banjir tersebut tidak ada. Namun, satu sekolah, sawah siap panen dan kolam ikan milik warga terkena banjir bandang. Total luas kawasan yang tersapu banjir masih didata.

Ia menuturkan, jalur Desa Cinengah Suka Resmi, Cibitung arah Saguling tertutup longsor sehingga membuat kendaraan tidak bisa lewat. Saat ini, dia mengatakan, pemerintah desa tengah siap siaga apabila kejadian tersebut terulang.

 

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement