Selasa 04 Apr 2017 21:27 WIB

Dewi Yull Meriahkan Festival Pesona Tambora 2017

Rep: Muhammad Nursyamsi/ Red: Yudha Manggala P Putra
Dewi Yull
Foto: Antara
Dewi Yull

REPUBLIKA.CO.ID, MATARAM -- Puncak acara Festival Pesona Tambora (FPT) 2017 rencananya dimeriahkan penyanyi senior Dewi Yull.  Kepala Dinas Pariwisata Nusa Tenggara Barat (NTB) Lalu Muhammad Faozal mengatakan, kehadiran penyanyi yang tenar dengan lagu "Jangan Ada Dusta di Antara Kita" diharapkan mampu menambah semarak puncak acara Festival Pesona Tambora 2017 yang digelar di Ndoro Ncanga, Kabupaten Dompu.

"Nanti akan ada Dewi Yull. Kalau (FPT) 2016 kan Trio Macan, habis kita di-bully," canda Faozal saat jumpa pers di Kantor Dinas Pariwisata NTB, Selasa (4/4).

Rencananya, kata Faozal, Wakil Presiden Jusuf Kalla juga akan menghadiri festival yang digelar untuk memperingati letusan Gunung Tambora yang fenomenal. "Kita masih tunggu kepastian dari Pak Wapres, mudah-mudahan bisa hadir," lanjut Faozal.

Faozal menyebutkan, pagelaran Festival Pesona Tambora tahun ini cukup berbeda dibanding tahun sebelumnya. "Tahun-tahun sebelumnya hanya beberapa kabupaten saja yang terlibat, tahun ini seluruh kabupaten/kota di Pulau Sumbawa ikut terlibat," ucap dia.

Faozal merinci setiap kabupaten/kota di Pulau Sumbawa memiliki event masing-masing yang bertujuan memeriahkan Festival Pesona Tambora 2017. Rangkaian acara Festival Pesona Tambora 2017 dimulai pada Ahad (3/4) di Kabupaten Sumbawa Barat dengan atraksi paralayang, seni budaya rakyat, dan Barapan Kebo.

Sehari berselang, pelepasan peserta Tambora Challenge 320 K, Barapan Ayam, dan Kuliner disajikan di Sumbawa Barat. Serta, workshop koreografi di Istana Asi Mbojo, Kota Bima.

Keseruan berlanjut ke Kabupaten Sumbawa yang menyelenggarakan 'Semalam di Istana Dalam Loka' mengenai seminar investasi dan juga malam kesenian pada Jumat (7/4). Kemudian, pada Sabtu (8/4), akan ada seminar Sakosa bertema Bangkit Bima dan Pameran Ekonomi Kreatif yang diadakan di atas Kapal Perang TNI AL.

Sehari sebelum puncak acara atau Ahad (9/4), Kabupaten Bima menyelenggaraan sejumlah kegiatan seperti Festival Kalaki, Sakosa Bike Tour 70 K, dan Pameran Seni Buday, Ekonomi Kreatif, dan Kuliner. Sedangkan, Kota Bima akan menggelar Festival Lawata yang akan kekompakan perahu hias, renang, serta dayung.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement