Rabu 15 Mar 2017 10:09 WIB

Perjalanan Kereta Menuju dan dari Bekasi Masih Terganggu

Rep: Ahmad Islamhy Jamil/ Red: Andi Nur Aminah
Kereta Rel Listrik anjlok (ilustrasi)
Foto: Antara/Sigid Kurniawan
Kereta Rel Listrik anjlok (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Satu rangkaian kereta api listrik (KRL) commuter line pada pagi ini mengalami anjlok di wilayah Jatinegara, Jakarta Timur. Insiden tersebut menyebabkan terganggunya kegiatan operasi kereta api yang hendak melintas di kawasan itu menuju Manggarai. 

VP Komunikasi Perusahaan PT KAI Commuter Jabodetabek (PT KCJ), Eva Chairunisa mengatakan, peristiwa kecelakaan berawal saat rangkaian KRL jurusan Bekasi-Manggarai dengan nomor KA 1479 anjlok di daerah Jatinegara pada pukul 07.43 WIB tadi. "Saat ini proses evakuasi masih terus dilakukan," ujarnya kepada Republika.co.id, Rabu (15/3).

Hingga berita ini ditulis, belum ada laporan tentang jumlah korban akibat kecelakaan tersebut. Namun, Eva mengatakan, perjalanan KRL jurusan Bekasi-Jakarta Kota untuk sementara waktu hanya dapat dilakukan sampai dengan Stasiun Jatinegara. Sebagai gantinya, pengguna jasa KRL dapat melanjutkan perjalanannya melalui KRL yang melintas di Stasiun Senen-Kampung Bandan-Jakarta Kota.

"Sementara, untuk perjalanan Manggarai-Jatinegara, jalur rel tetap dapat dilalui," tutur Eva.

 

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement