Jumat 10 Mar 2017 15:20 WIB

Mandailing Natal Terima Benih Unggul Bermutu Padi

Penyerahan benih unggul bermutu padi di Kabupaten Mandailing Natal, Sumatera Utara
Foto: Balitbangtan Kementan
Penyerahan benih unggul bermutu padi di Kabupaten Mandailing Natal, Sumatera Utara

REPUBLIKA.CO.ID, MANDAILING NATAL -- Balai Pengkajian Teknologi Pertanian (BPTP) Sumatera Utara menyerahkan bantuan benih unggul bermutu padi untuk dikembangkan penangkar benih di Kecamatan Panyabungan Timur, Kabupaten Mandailing Natal, Sumatera Utara.

Benih yang diberikan adalah benih padi bersertifikat Inpari 32 HBD dan Padi Gogo varietas Situbagendit masing-masing 25 kilogram dengan kelas benih FS. Bantuan diberikan secara simbolis dalam peringatan HUT Kabupaten Mandailing Natal ke-18 di Taman Raja Batu Komplek Perkantoran Payaloting, Kecamatan Panyabungan.

Benih ini diharapkan dapat menghasilkan 3 ton per ha benih kelas SS dan selanjutnya dapat dikembangkan lagi menjadi kelas benih sebar (ES) sebanyak 480 ton benih Inpari 32 dan 160 ton varietas Situbagendit, sehingga dapat memenuhi kebutuhan benih bermutu di Mandailing Natal bahkan lebih.

Selain benih padi juga dilakukan penyerahan secara simbolis bibit cabai sebanyak 1.000 bibit kepada Ibu Ketua Tim Penggerak PKK, Ibu Wakil Bupati, Ibu Sekda dan Ibu Kepala Dinas Pertanian Kabupaten Mandailing Natal.

Varietas cabai yang diberikan adalah varietas Lingga. Penyerahan secara simbolis dilakukan oleh Koordinator Program dan Evaluasi/LO Mandailing Natal mewakili Kepala Balai Pengkajian Teknologi Pertanian (BPTP), Badan Penelitian dan Pengembangan Pertanian (Balitbangtan) Sumatera Utara yang berhalangan hadir.

Bupati menyampaikan terima kasih yang sebesar-besarnya atas partisipasi BPTP Balitbangtan Sumut dan diharapkan BPTP Balitbangtan Sumut dan Dinas Pertanian Provinsi dapat mendukung pengembangan padi di Kabupaten Mandailing Natal.

Dalam kesempatan ini juga telah dicatat Rekor MURI dengan minum kopi secara bersama-sama dalam cangkir tempurung yang diikuti oleh 3.500 orang.

Tema kegiatan HUT Mandailing adalah ‘Kita Gerakkan Potensi Daerah Untuk Mewujudkan Kemandirian Ekonomi Berdaya Saing dengan Tetap Menjunjung Tinggi Budaya dan Ketaatan Beragama’.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement