Selasa 07 Mar 2017 12:46 WIB

Prabowo Sebut Gubernur NTB Calon Pemimpin Masa Depan

Rep: Muhammad Nursyamsyi/ Red: Andi Nur Aminah
Gubernur NTB TGH M Zainul Majdi menerima kunjungan Ketua Umum Gerindra Prabowo Subianto di Pendopo Gubernur NTB, Jalan Pejanggik, Mataram, Selasa (7/3).
Foto: M Nursyamsi/Republika
Gubernur NTB TGH M Zainul Majdi menerima kunjungan Ketua Umum Gerindra Prabowo Subianto di Pendopo Gubernur NTB, Jalan Pejanggik, Mataram, Selasa (7/3).

REPUBLIKA.CO.ID, MATARAM -- Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto memprediksi sosok Gubernur NTB TGH Muhammad Zainul Majdi bisa menjadi sosok pemimpin bangsa Indonesia pada masa mendatang. "Saat dilantik dulu menjadi gubernur termuda di Indonesia, sekarang juga masih sangat muda. Saya terkesan muda usia tapi cemerlang dalam pemikiran," ujar dia di Pendopo Gubernur NTB, Jalan Pejanggik, Mataram, Selasa (7/3).

Ia mengaku senang dapat bersilaturahim dengan pria yang juga dikenal sebagai Tuan Guru Bajang (TGB) tersebut. Ia menilai potensi Zainul Majdi menambah optimisme masa depan bangsa yang masih terdapat pemimpin muda dengan pemikiran cemerlang dan berpihak kepada rakyatnya sendiri. "Boleh kita ramalkan, saya kira-kira, dia akan muncul sebagai pemimpin masa depan," lanjut dia.

TGB, kata Prabowo, juga merupakan contoh sukses pemimpin daerah yang mampu merangkul masyarakat dalam meningkatkan kontribusi pertumbuhan ekonomi daerah dengan sejumlah upaya baik sektor pertanian maupun pariwisata. Prabowo menilai, Zainul Majdi bisa dikatakan berhasil dalam memimpin NTB selama dua periode dari 2008 hingga 2018 mendatang.

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement