Senin 06 Mar 2017 18:59 WIB

Warga Depok Antusias Dengarkan Sandiaga Paparkan OK OCE

Rep: Mas Alamil Huda/ Red: Bayu Hermawan
Calon wakil gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno (tengah)
Foto: Republika/Rakhmawaty La'lang
Calon wakil gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno (tengah)

REPUBLIKA.CO.ID, DEPOK -- Calon wakil gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno mengisi sebuah talkshow tentang One Kecamatan One Center for Entrepreneurship (OK OCE) di Hotel Bumi Wiyata, Depok, Jawa Barat. Kegiatan ini diikuti secara antusias oleh peserta yang mayoritas ibu-ibu tersebut.

Di hadapan peserta, Sandiaga menjelaskan, program tersebut pertama kali diluncurkan sebagai suatu inovasi sebuah usaha yang bisa dijalankan melalui garasi rumah atau dikerjakan di rumah. Program tersebut lantas dikembangkan dan kini sudah lebih dari 5.000 peserta yang mengikutinya.

"Bulan Januari lalu sampai saat ini saya mendapatkan data, sudah ada 5.000 lebih pengusaha yang meningkat setelah ikut OK OCE," ujar Sandi di sela-sela Rakornas PKS di Hotel Bumi Wiyata, Depok, Jawa Barat, Senin (6/3).

Mantan ketua Umum HIPMI itu menjelaskan, salah satu pengusaha yang sukses mengikuti program OK OCE yaitu Winda warga Duren Sawit, Jakarta Timur. Winda kini sudah memiliki 60 Mitra dan membuka konsultasi bagi warga Jakarta yang ingin membuka usaha laundry kiloan.

"Sebelum ikut OK OCE, usahanya tidak sebesar sekarang, dia sudah punya deterjen ramah lingkungan juga karena dia sarjana Teknik Kimia. Income-nya dia sekarang sudah Rp 20 juta lebih per bulannya," katanya.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement