Rabu 15 Feb 2017 09:16 WIB

Anies Salat Dhuha dan Sungkem Ibunya Sebelum Memilih

Rep: Mas Alamil Huda/ Red: Angga Indrawan
Calon gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan salat dhuha dan sungkem ibunya sebelum berangkat menggunakan hak pilihnya di TPS 28, Cilandak Barat, Jakarta Selatan, Rabu (15/2).
Foto: Republika/Mas Alamil Huda
Calon gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan salat dhuha dan sungkem ibunya sebelum berangkat menggunakan hak pilihnya di TPS 28, Cilandak Barat, Jakarta Selatan, Rabu (15/2).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Calon gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan akan menggunakan hak pilihnya di Tempat Pemungutan Suara (TPS) 28 di Kelurahan Cilandak Barat, Jakarta Selatan. Sebelum berangkat ke TPS, Anies menunaikan salat Dhuha dan sungkem kepada ibunya, Aliyah Rasyid.

Anies tampak khusyu saat menunaikan dua rakaat salat dhuha di kediamannya di Jalan Lebak Bulus II Dalam. Usai menunaikan salat sunnah itu, cagub nomor tiga ini sarapan pagi bersama keluarga. Tak lupa, mantan menteri pendidikan ini juga meminta doa restu kepada ibunya sebelum berangkat ke TPS.

"Saya akan memilih bersama istri dan anak (pertama). Ibu di sini tapi KTP-nya Yogya," ujar Anies, Rabu (15/2).

Sebelumnya, Anies melakukan salat subuh berjamaah di Masjid Al-Hikmah, Lebak Bulus, Jakarta Selatan bersama warga. Usai salat Subuh berjamaah, Anies bersama warga berdoa bersama untuk diberikan yang terbaik bagi Ibu Kota dan warganya.

Ia optimistis bisa masuk putaran kedua. Melihat hasil survei beberapa lembaga survei, tren kenaikan suara Anies-Sandi cukup signifikan jelang pemilihan hari ini. Anies yakin, hasil pemungutan suara hari ini tak jauh dari hasil survei tersebut.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement