Sabtu 11 Feb 2017 09:47 WIB

Arifin Ilham Ajak Umat Satukan Hati, Tanggalkan Perbedaan tidak Prinsip

Ustaz Arifin Ilham
Foto: ROL/Fian Firatmaja
Ustaz Arifin Ilham

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Tabligh akbar dan Dzikir bersama yang diselenggarakan di Masjid Istiqlal Sabtu, (11/2) dipimpin Ustaz Arifin Ilham usai shalat Shubuh berjamaah. Dalam doa dan dzikirnya, Ustaz Arifin mengajak umat Islam merapakan barisan, menyatukan hati, dan menanggalkan perbedaan yang tidak prinsip. 

"Ayo bersama berjuang karena Allah untuk umat dan negeri Indonesia tercinta, Allahu Akbar," kata Ustaz Arifin Ilham dihadapan ratusan ribu jamaah Masjid Istiqlal, Sabtu (11/2). 

Menurut Arifin Ilham, kunci kemenangan kaum muslimin adalah kesungguhan taqwa kepada-Nya. "We are moslems, kita dihadirkan sebagai umat pilihan, umat terbaik, umat berakhlak mulia, umat pendakwah, bukan pencaci maki, bukan penghujat, nahnud duaad lasnal qudhoot umat pengajak bukan pengejek," paparnya.

Acara Tabligh Akbar dan Dzikir Nasional 112 ini digawangi umat Islam, yang juga rentetan dari acara aksi 411 dan 212 tahun lalu. Pesan yang ingin disampaikan umat Islam adalah tuntutan keadilan bagi penista agama dan persatuan umat Islam dalam memilih pemimpin Islam.

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement