Selasa 07 Feb 2017 14:51 WIB

Puluhan Pohon Tumbang Akibat Angin Kencang di Mataram

Rep: Muhammad Nursyamsyi/ Red: Dwi Murdaningsih
Angin kencang. Ilustrasi
Angin kencang. Ilustrasi

REPUBLIKA.CO.ID, MATARAM -- Kepala Dinas Perumahan dan Kawasan Permukiman Pemerintah Kota Mataram, NTB, Kemal Islam mengatakan, ada sekitar 38 pohon di Mataram yang tumbang akibat angin kencang yang melanda sejumlah titik di Ibu Kota Provinsi NTB tersebut pada hari ini.

"Hingga saat ini, berdasarkan laporan yang masuk, sudah ada sekitar 38 pohon di Mataram yang tumbang," ujarnya di Mataram, Selasa (7/2).

Kemal menjelaskan, rata-rata usia pohon yang tumbang berkisar antara 10 tahun hingga 15 tahun. Dia menilai, mayoritas pohon yang tumbang ini, bersamaan tercabut akarnya. Pasalnya, sejak beberapa pekan terakhir, Kota Mataram kerap diguyur hujan dengan intensitas yang cukup tinggi.

"Kebanyakan (pohon tumbang) masih muda, bukan patah, tapi sama akarnya, karena kemarin ini hujan terus, tanahnya masih lembek sehingga akarnya terangkat," kata dia.

Dinas Perumahan dan Kawasan Permukiman Mataram, ia katakan, menerjunkan 68 personil terkait banyaknya pohon tumbang di Mataram dibantu puluhan personil dari BPBD Mataram, dan kepolisian.

Dia menambahkan, jumlah 38 pohon yang tumbang diperkirakan masih bisa bertambah mengingat angin kencang masih melanda sejumlah wilayah di Mataram.

"Kemungkinan akan ada lagi, karena angin masih kencang," katanya.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement