REPUBLIKA.CO.ID, MAGELANG -- Duta Besar Austria untuk Indonesia Helene Steinhausl mengunjungi Candi Borobudur dan kawasannya di Kabupaten Magelang, Jawa Tengah, Rabu (25/1). Kedatangan Dubes Austria disambutan oleh Kepala Unit Taman Wisata Borobudur dan Hotel Manohara Chrisnamurti Adiningrum di lobi Hotel Manohara.
Rombongan kemudian naik Candi Borobudur. Dubes Austria naik ke Candi Borobudur hingga stupa induk dan terlihat mendengarkan cerita relief Candi Borobudur dari pemandu.
Usai mengunjungi Candi Borobudur, Dubes Austria dan rombongan menuju Balai Ekonomi Desa (Balkondes) Ngaran yang merupakan binaan PT Taman Wisata Candi Borobudur, Prambanan, dan Ratu Boko dalam program Sinergi BUMN Hadir Untuk Negeri.
Dubes Austria menyempatkan diri untuk meninjau Homestay Ngaran dan mencicipi makanan khas Borobudur. Helena merasa bangga bisa berkunjung ke Borobudur yang disambut dengan keramahan yang luar biasa.
Ketika ditanya tentang Balkondes dan Homestay Ngaran, dia menuturkan bahwa hal itu merupakan ide yang bagus karena mengajak orang-orang tinggal lebih lama di kawasan Borobudur, mempelajari tradisi budaya, dan kearifan lokal penduduknya.
"Kamar di homestay ini sangat bagus dan nyaman. Saya berharap dapat datang kembali dengan keluarga. Sukses untuk pengelola, semoga dapat membawa lebih banyak lagi wisatawan berkunjung ke tempat ini," katanya.
Kepala Unit Taman Wisata Candi Borobudur dan Hotel Manohara berkesempatan memberikan suvenir berupa buku Borobudur, Prambanan, dan Ratu Boko kepada Dubes Austria. "Suatu kebanggaan bagi kami menerima kunjungan kenegaraan dari Duta Besar Austria. Selain mengunjungi Candi Borobudur, Dubes Austria juga menyempatkan diri untuk mengunjungi Balkondes dan 'homestay' di Dusun Ngaran," katanya.
Ia tidak menyangka bahwa Dubes Austria adalah sosok yang merakyat, dia mengunjungiCandiBorobudur melalui jalur pengunjung umum.
Bahkan menyempatkan diri untuk menikmati "coffee break" di Balkondes Ngaran yang merupakan prakarsa dari PT Taman Wisata Candi Borobudur, Prambanan, dan Ratu Boko. Ia menuturkan Dubes Austria mengapresiasi pembangunan kawasan Borobudur, termasuk Balkondes dan homestay.
"Harapan kami, Dubes Austria dapat menginformasikan mengenai Candi Borobudur dan kawasan sekitar kepada warga Austria. Mengunjungi Candi Borobudur dan destinasi wisata lain di sekitarnya," katanya.