Rabu 04 Jan 2017 14:43 WIB

Jalan Majalengka-Cikijing Ditutup karena Ambles Enam Meter

Rep: Zuli Istiqomah/ Red: Ani Nursalikah
Ilustrasi jalan ambles.
Foto: Antara/M.Ali Khumaini
Ilustrasi jalan ambles.

REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG -- Ruas jalan yang menghubungkan antara Majalengka-Cikijing-Ciamis yang terletak di Jalan Desa Wanahayu, Kecamatan Majalengka, Kabupaten Majalengka, Jawa Barat, ambles akibat hujan deras. Untuk sementara, jalur tersebut ditutup dan tidak bisa dilalui kendaraan roda dua dan roda empat.

Dirlantas Polda Jabar Kombes Pol Tomex Kurniawan mengatakan, jajarannya sudah menempatkan personel di persimpangan jalan yang hendak menuju jalur tersebut. Petugas akan mengarahkan pengendara ke jalan alternatif. "Itu untuk memberitahukan pada masyarakat agar tidak melintas area yang ambles," kata Tomex melalui pesan singkat.

Rekayasa pengalihan arus lalu lintas sudah disiapkan. Kendaraan roda dua dan empat yang menuju Cikijing dialihkan ke  Rajagaluh-Kabupaten Cirebon-Kabupaten Kuningan-Kecamatan Cikijing di Simpang Empat Cigasong.‎

"Sedangkan yang menuju Majalengka, dialihkan Ke Kabupaten Kuningan-Kabupaten Cirebon-Rajagaluh di Simpang Tiga Cikijing," ujarnya, Rabu (4/1).

Kepala Dinas Bina Marga Provinsi Jawa Barat M Guntoro mengatakan telah menerima laporan rusaknya jalan tersebut. Pihaknya pun segera menerjunkan petugas untuk memperbaiki jalan milik Pemprov tersebut.

Guntoro memperkirakan perbaikan akan menghabiskan waktu satu pekan. "Perbaikan sebenarnya inginnya secepatnya, tapi kalau baru terima laporan hari ini, perbaikan diperkirakan mencapai satu minggu," katanya di Gedung Sate, Kota Bandung, Rabu (4/1).

Guntoro menyebutkan amblesnya jalan cukup parah. Kedalaman mencapai enam meter dengan lebar jalan dua meter dan panjang keretakan 10 meter. Selama proses perbaikan jalan akan ditutup.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement