REPUBLIKA.CO.ID, BOGOR -- Ade Annisa (27 tahun), warga perkampungan Embah Dalem, Kelurahan Kedung Badak, Kota Bogor menceritakan kekhawatirannya terkait teror sekawanan ular kobra yang belakangan menyatroni rumahnya. Perempuan yang akrab disapa Icha itu menuturkan, ular-ular berwarna hitam pekat dan bahkan disebut memiliki tanda di kepala itu hanya datang siang hari.
"Hanya siang aja, tapi pasti takut kalau malam, makanya ini juga ngungsi di rumah kakak," ujar Icha sambil menunjuk rumah di sampingnya.
Icha bercerita awal mula ditemukannya ular kobra yaitu oleh salah satu anaknya. Anaknya, kata Icha, mengaku menemukan seekor ular di dapur dan langsung menutupinya dengan kain lap serta menginjaknya. "Tapi pas saya buka, ternyata enggak ada, tapi enggak lama setelah itu saya lihat di kamar mandi ada ular kesusahan manjat ke atas, dari situ semakin banyak kami menemukan ularnya, lalu saya panggil kakak saya," kata Icha bercerita.
Saat menemukan ular, Icha mengaku tidak terlalu histeris. Tetapi rasa kekkhawatirannya semakin memuncak, terlebih karena kemunculan ular yang bertubi-tubi. Tak kurang dari tiga hari berturut-turut hingga Selasa (6/12), perkampungan warga digegerkan dengan temuan belasan ular.
Perempuan yang lahir kampung tersebut juga menuturkan, beberapa waktu lalu, dirinya sempat bermimpi didatangi ular. "Tapi sudah melapor ke RT, sudah dilihat, kebun pohon bambu di belakang juga sudah dibersihkan," katanya.
Icha mengaku bingung darimana celah masuk belasan ular kobra ke area perkampungan warga, khususnya ke dalam rumahnya. Ibu tiga anak itu bersama beberapa kerabatanya sudah memeriksa titik-titik yang dicurigai sebagai lubang masuk ular-ular tersebut.
"Atap sudah diperiksa, bukan dari situ, tapi kalau di kamar mandi memang belakangan airnya kok surut," katanya.
Hingga saat ini diketahui sudah ada sedikitnya 19 anak ular yang memasuki area kampung warga. Ada sekira 10 ular yang ditemukan di rumah Icha dan sisanya di tetangganya yang tak lain masih merupakan rumah saudara kandung Icha, yaitu Desi dan Asep. Tiga pekan lalu,warga sempat mematikan induk ular berukuran besar. "Mungkin mencari induknya," ujarnya.
(Baca Juga: Belasan Ular Kobra Bertanda Aneh Serang Rumah Warga Bogor)