Jumat 02 Dec 2016 14:07 WIB

Khatib Shalat Jumat di Masjid Istiqlal Ingatkan Pentingnya Jaga Lisan

Red: Nur Aini
Shalat berjamaah di Masjid Istiqlal, Jakarta, Jumat (2/12).
Foto: Republika/Mas Alamil Huda
Shalat berjamaah di Masjid Istiqlal, Jakarta, Jumat (2/12).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Khatib Shalat Jumat di Masjid Istiqlal, Jakarta, Jumat (2/12), menyampaikan tentang pentingnya menjaga lisan karena dari perkataan sejatinya dapat memberi contoh kepada lingkungan sekitar.

"Kita perlu belajar kesabaran yang akan tercermin dalam perilaku yang baik serta kata-kata baik dari lisannya," kata Habib Ahmad Alkaaf dalam khutbahnya kepada jamaah yang sebagian merupakan massa Doa Bersama 2 Desember (212).

Menurut dia, perilaku dan lisan yang baik memiliki dipengaruhi oleh kesabaran. Dia mencontohkan seorang guru harus sabar mendidik siswanya, presiden harus sabar dalam mengayomi rakyatnya, dan siapapun itu harus memiliki kesabaran dalam menghadapi persoalan. Kesabaran, kata dia, merupakan hal penting dalam bersosialisasi dengan lingkungan dan juga berinteraksi dengan Tuhan.

Sementara itu, Habib Ahmad juga mengajak jamaah shalat Jumat untuk tidak berhenti dalam meningkatkan ketaqwaan diri dan berbuat baik kepada orang tua. Selain itu, dia menyampaikan mengenai pentingnya shalat Jumat bagi Muslim, terutama bagi laki-laki dewasa. "Shalat Jumat merupakan panggilan kasih sayang. Hari Jumat merupakan hadiah untuk mendengarkan khutbah dan nasihat. Ibadah ini wajib, tidak boleh lalai, tidak boleh tidur, tidak berbicara, tidak boleh menyambut tamu meski itu seorang raja," kata dia.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement