Sabtu 26 Nov 2016 19:47 WIB

Ethica Fashion Buka Toko Pertama di Cimahi

Rep: Zuli Istiqomah/ Red: Andi Nur Aminah
Wali Kota Cimahi non aktif Atty Suharti saat meresmikan Ethica Store di Cimahi, Sabtu (26/11)
Foto: Zuli Istiqomah/Republika
Wali Kota Cimahi non aktif Atty Suharti saat meresmikan Ethica Store di Cimahi, Sabtu (26/11)

REPUBLIKA.CO.ID, CIMAHI -- Brand produk busana 'Ethica' membuka toko pertamanya di Kota Cimahi, Sabtu (26/11). Ethica Store pertama ini akan menjadi sentra fashion dan kreatif yang menjual produk busana hijab juga UKM.

Kehadiran Ethica Store yang berlokasi di Jalan Amir Machmud No 2 ini diresmikan langsung oleh Wali Kota non aktif Atty Suharti. Didampingi oleh owner Ethica, Asep Mulyadi yang meresmikan dengan pengguntingan pita.

Asep mengatakan Ethica merupakan produk yang menyedikan berbagai keperluan fashion. Merek dagang ini telah dirintisnya sejak 2008 silam. "Ethica ini hadir sejak 2008. Sudah tersebar hampir di seluruh Indonesia dari mulai Pulau Jawa, Kalimantan, Sulawesi, bahkan hingga Papua lewat sistem kemitraan melalui para agen," kata Asep kepada Republika.co.id, Sabtu (26/11).

Sukses lewat pemasaran melalui kemitraan dengan produk lain, Asep mengatakan Cimahi menjadi kota pertama dipilihnya untuk membuka toko secara offline. Kota Cimahi dirasanya tepat menjadi sasaran pemasaran yang bagus.

Menurutnya, Cimahi merupakan kota baru yang sedang berkembang luar biasa. Industri properti yang tengah berkembang menempatkan Cimahi menjadi pusat perumahan akan menunjang pertumbuhan ekonomi. Pertumbuhan ekonomi kota tentara ini diyakininya bisa mendobrak penjualan produk busana Muslim ini.

"Cimahi ini juga menjadi wilayah pertemuan beberapa daerah seperti Kota Bandung, Kabupaten Bandung, juga Kabupaten Bandung Barat sehingga itu menjadikan dasar bagi kami yakin mengembangkan pangsa pasar di sini," ujarnya.

Asep mengatakan, Kota Cimahi memiliki misi yang sejalan dengan pengembangan produk kreatif. Serta kota yang memiliki visi kota cerdas dan bernilai. Hal ini searan dengan produk Ethica yang disebutnya memiliki unsur menjaga kesantunan dan nilai etika. "Kami menggunakan nama Ethica sesuai dengan keinginan kami masyarakat yang berpakaian yang memiliki etika," ucapnya.

Selain mengedepankan busana yang santun, Asep menuturkan desain Ethica dikonsepkan dengan model kekinian yang cocok untuk masyarakat. Nuansa cerah dengan permainan warna menjadi keunggulan produk yang menjadikan artis Ririn Dwi Arianti sebagai brand ambassador. "Kami ke depankan desain kekinian dengan nuansa colorfull karena pangaa pasar kami kebanyakan memang anak muda. Tapi tentunya tetap menjadi busana yang memiliki nilai etika," kata dia.

Tak hanya untuk muslimah muda, Ethica juga menghadirkan busana untuk pria dan anak-anak. Dengan kisaran harga mulai dari Rp 100 ribu hingga Rp 2 juta.

 

Sementara itu Atty Suharti mengapresiasi dibukanya toko Ethica di Cimahi. Menurutnya kehadiran produk Ethica menjadi bentuk kontribusi meningkatkan pertumbuhan ekonomi lokal di Kota Cimahi.

"Kami harus terus support produk UKM. Cimahi ini merupakan kota yang baru 15 tahun dan senantiasa ingin terus maju. Ini sebagai bentuk bagaimana mendongkrak ekonomi kota," kata Atty dalam persemian Toko Ethica.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement