Senin 21 Nov 2016 23:09 WIB

Pelajar SMA Ditembak Pencuri Motor di Depok

Rep: Rusdy Nurdiansyah/ Red: Karta Raharja Ucu
Curanmor. Ilustrasi
Foto: .
Curanmor. Ilustrasi

REPUBLIKA.CO.ID, DEPOK -- Seorang pelajar kelas XII SMA SMA terkena timah panas yang ditembakkan pencuri sepeda motor di Depok. Korban bernama Rizky Nur Adi Utomo (19 tahun), itu keluar rumah setelah mendengar teriakan maling dan berusaha menghadang pelaku saat mencoba membawa kabur motornya.

Dua pelaku hendak mengambil motor yang terpakir di teras rumah korban di Jalan Cilayu Cisalak Pasar, Cimanggis Kota Depok, Ahad (20/11) malam. Pelaku kabur setelah menembakan senjata api yang bersarang di perut korban.

"Korban melihat pelaku menuntun motornya dan kemudian diteriakin maling. Pelaku kemudian panik, kemudian kabur meninggalkan motor yang hendak dicuri sambil melepaskan tembakan yang mengenai perut korban," ujar Kapolsek Cimanggis Kompol Agung di Mapoksek Cimanggis, Depok, Senin (21/11).

Menurut Agung, korban terkena tembakan senjata api milik pelaku di bagian perut. Senjata api milik pelaku diduga jenis rakitan.

“Korban dibawa ke rumah sakit. Pelaku diperkirakan dua orang. Kami saat ini masih mengumpulkan informasi. Kemungkinan besar pelaku sering melakukan kejahatan pencurian dan pembegalan di kawasan Cimanggis," tutur Agung.

Diungkapkan Agung, dari hasil keterangan saksi, pelaku dua orang dengan menggunakan sepeda motor. "Kasusnya masih dalam penyelidikan, sejumlah saksi sudah kita mintai keterangan. Kami telah membentuk tim khusus untuk menangkap aksi pelaku yang diduga kerap beraksi dengan senjata api," kata Agung.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement