Sabtu 05 Nov 2016 23:12 WIB

Banjir Rusak Jalan di Baleendah Bandung

Warga melintas menggunakan becak saat banjir di Jalan Raya Baleendah, Kabupaten Bandung, Senin (3/10).
Foto: Mahmud Muhyidin
Warga melintas menggunakan becak saat banjir di Jalan Raya Baleendah, Kabupaten Bandung, Senin (3/10).

REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG -- Sejumlah ruas jalan di lokasi banjir luapan Sungai Citarum di Baleendah dan Dayeuhkolot Kabupaten Bandung rusak sehingga menjadi penyebab kemacetan arus lalu lintas di daerah itu.

"Sejumlah titik yang tergenang banjir rusak, bolongnya bisa mencapai 10 sentimeter. Itu jelas membuat pengendara mengurangi kecepatan kendaraan, sehingga terjadi antrean setiap harinya," kata Hernawan, awak angkutan Tegalega - Ciparay, Sabtu (5/11).

Lokasi jalan yang rusak akibat banjir adalah di jalur Baleendah - Bojongsoang dua titik, Banjaran - Dayeuhkolot tiga titik.

Kondisi kemacetan bisa tambah parah bila lubang di jalan yang rusak itu tergenangi air sehingga kendaraan lebih lambat lagi melaju. Selain menjadi titik kemacetan, jalan yang rusak itu juga membahayakan mengguna jalan, terutama pengendara sepeda motor.

"Jalan yang rusak berbahan beton, sehingga belanya kadang ekstrem. Beberapa pengendara ada yang jatuh," kata Wawan, penduduk Baleendah.Beton yang terbelah mengakibatkan celah, baik melintang atau sealur jalan. Bila tergilas kendaraan roda dua licin dan mengakibatkan ban depan maupun belakang tergelincir.

"Kami berharap jalan segeda ditambah. Adapun para pemuda yang menambal jalan hanya menggunakan brangkal bekas bangunan atau tanah yang lebih membuat licin jalan di sini," katanya.

Sementara itu banjir di Baleendah dan Dayeuhkolot sudah surut, namun menyisakan lumpur yang cukup pekat sehingga harus dibersihkan dengan menggunakan pompa air.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement