Rabu 19 Oct 2016 07:39 WIB

Deddy Mizwar Setuju Bonus Peparnas-PON Sama

Deddy Mizwar
Foto: Republika/Edi Yusuf
Deddy Mizwar

REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG -- Wakil Gubernur Jawa Barat yang juga Wakil Ketua PB Peparnas XV/2016 Deddy Mizwar menyatakan setuju jika bonus untuk atlet yang berprestasi di ajang Pekan Paralimpik Nasional (Peparnas) sama dengan atlet yang berprestasi pada Pekan Olahraga Nasional (PON). Menurutnya, kalau ada anggarannya, pemerintah setuju-setuju saja.

"Yang penting bagaimana kita bisa menghargai selayaknya bagi atlet berprestasi. Jangan sampai terlihat upaya dan kerja sama mereka tidak diapresiasi oleh kita," kata Deddy Mizwar di Bandung, Selasa (18/10).

Selama ini, menurut dia, Pemprov Jawa Barat sudah berupaya memberikan perhatikan bagi para atlet difabel dan nondifabel yakni pemberiaan beasiswa bagi keluarga atlet. "Makanya di Jawa Barat kalau ada keluarganya atlet yang berprestasi kita beri beasiswa. Ini merupakan bentuk penghargaan kita kepada mereka," kata dia.

Ia mengaku takjub dengan semangat para atlet difabel yang bertanding di Peparnas XV/2016. "Jadi tadi itu setelah saya menyaksikan sejumlah pertandingan Peparnas di sejumlah venue yang ada di Kota Bandung, saya takjub dan kagum dengan semangat mereka, keterbatasan bukan halangan buat mereka untuk berprestasi," kata dia.

Sementara itu, lanjut Wagub Jabar, meskipun ada sejumlah kekurangan ia tetap optimistis pelaksanaan Peparnas XV/2016 di Jawa Barat bisa berjalan sukses hingga hari terakhir. "(Kekurangan) Itu pasti ada, enggak mungkin sempurna, tapi itu tidak menghambat penyelenggaran Peparnas hari ini. Dan hambatan ini bukan jadi alasan kami untuk memberikan pelayanan terbaik bagi para atlet dan kontingen," kata dia.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement