REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Anies Baswedan keluar dari rumah Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto sekitar pukul 03.30 WIB, Jumat (23/9). Setelah dua jam berdiskusi, Anies mengaku masih belum bisa banyak memberikan komentar perihal hasil pertemuan dengan pimpinan Gerindra dan PKS.
"Yang pasti perbincangan tadi tentang Jakarta ke depannya. Belum ada komentar dulu ya," ujar Anies di Jalan Kertanegara Kebayoran Baru, Jakarta Selatan.
Saat ditanyakan kembali apakah kedatangannya terkait pencalonan sebagai cagub dan cawagub DKI Jakarta, Anies enggan memberikan keterangan lebih lanjut. "Nanti penjelasannya sekalian Jumat siang," kata Anies.
Sebelumnya, Sandiaga Uno juga sempat keluar dari diskusi panjang tersebut. Sandi hanya mengatakan bahwa pengumuman cagub dan cawagub akan dilakukan pasca proses diskusi. "Kita masih proses di dalam, masih sekitar 45 menit lagi. Ini itu ibarat maraton baru kilometer ke 5 dari 42 km," ujar Sandi lalu kembali memasuki rumah.
Sandiaga keluar dari kediaman Prabowo sekitar pukul 04.00 WIB. Rencananya, Gerindra dan PKS akan mengumumkan pasangan Sandiaga untuk bersaing di Pilgub DKI Jakarta 2017 pada pukul 14.00 atau 15.00 WIB, Jumat (23/9) ini.