Rabu 21 Sep 2016 18:02 WIB

Ahok Harap Warga Jakarta Nilai Cagub dari Program Kerja

Pendukung Ahok-Djarot.
Foto: Republikafoto/Dadang Kurnia
Pendukung Ahok-Djarot.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Bakal Calon Gubernur DKI Jakarta periode 2017-2022 Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) berharap warga Jakarta menilai kandidat pemimpin berdasarkan program kerja. "Saya harapkan dalam pemilu ini yang dipertandingkan adalah program dan yang dikritik juga program kerja," ujarnya di kantor KPU DKI Jakarta, Rabu (21/9).

Ia juga meminta kelak unsur suku, agama, ras, antargolongan (SARA) tidak dijadikan alat ukur dalam kompetisi. "Kita harapkan nilai Pancasila yang dikemukakan oleh Bung Karno yang menjadi pedoman. Saya yakin Bung Karno saat melahirkan Pancasila sangat baik memahami arti dari Habluminallah dan Hablum minannas di agama Islam, atau kalau di Katolik itu bagaimana mengasihi Tuhan dan juga sesama manusia," katanya.

Bakal Basuki Tjahaja Purnama dan Djarot Saiful Hidayat yang merupakan pejawat (incumbent) mendatangi kantor Komisi Pemilihan Umum DKI Jakarta pada Rabu untuk mendaftar sebagai perserta Pilkada 2017.

Pasangan calon pemimpin Ibu Kota ini telah resmi diusung empat partai, yakni Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP), Partai Nasional Demokrat (Nasdem), Partai Hati Nurani Rakyat (Hanura) dan Partai Golkar untuk maju ke Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2017.

Komisi Pemilihan Umum DKI Jakarta membuka pendaftaran Bakal Calon Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta dari partai politik mulai 21 hingga 23 September 2016.

sumber : antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement