REPUBLIKA.CO.ID,MEDAN -- Pascalonjakan harga saat jelang Lebaran lalu, harga daging sapi di kota Medan, Sumatra Utara, terpantau telah kembali normal. Jika sebelumnya sempat menyentuh Rp 150 ribu per kilogram, saat ini harga daging sapi berada di angka Rp 120 ribu per kg.
Salah seorang pedagang daging sapi di pasar Sukaramai, Ana (35 tahun) mengatakan, penurunan harga mulai terjadi sejak hari ini. "Udah standar lah harganya. Harga dari rumah potong hewan juga sudah normal," kata Ana saat ditemui Republika, Selasa (12/7).
Selain harga, Ana mengatakan, jumlah pembeli juga sudah kembali normal. Jika saat menjelang Lebaran lalu dia mampu menjual 600 kg hingga 700 kg daging sapi, saat ini, ia hanya menjual 200 kg daging per hari.
Harga daging sapi yang sama terpantau di pasar Petisah. Pedagang daging di pasar ini, Halin (34 tahun) mengatakan, pascalebaran, permintaan daging sapi memang menurun.
Namun, dia dan para pedagang lain menganggap hal tersebut normal mengingat saat Lebaran masyarakat memang banyak mengonsumsi daging. "Kalau sekarang bisa menjual sekitar 150 kilogram per hari. Pas Lebaran kemarin bisa sampai 500 kilogram per harinya," kata Halin.