Kamis 28 Apr 2016 13:50 WIB

Indonesia Perkuat Kerjasama Dengan Serbia

Rep: Intan Pratiwi/ Red: Muhammad Hafil
Ketua DPR Ade Komarudin bersiap menyampaikan keterangan pers di Komplek Parlemen Senayan, Jakarta, Rabu (27/4).
Foto: Antara/Puspa Perwitasari
Ketua DPR Ade Komarudin bersiap menyampaikan keterangan pers di Komplek Parlemen Senayan, Jakarta, Rabu (27/4).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Ketua DPR, Ade Komarudin bertemu dengan Presiden Serbia Tomislav Nikolic di Gedung Nusantara III, Kamis (28/4). Akom mengatakan, pertemuan tersebut merupakan pertemuan untuk memperkuat kerjasama antara Indonesia dan Serbia.

Akom mengatakan, tak hanya presiden saja yang bertemu dengan Presiden Serbia, namun jalinan atas komponen negara seperti parlemen Serbia juga perlu bertemu untuk membangun kerjasama yang kokoh.

"Tentu kami menyambut baik kunjungan Presiden Serbia ke DPR. Ada grup kerjasama parlemen indonesia serbia. Tugas ini untuk kerjasama lebih baik," ujar Akom, Kamis (28/4).

Selain itu, menurut Akom posisi Serbia yang akan bergabung dengan UNI Eropa bisa membuat Indonesia semakin strategis. Menurut Akom, Indonesia bisa melancarkan kepentingan ke UNI Eropa melalui Serbia.

"Melalui teman lama kita, kepentingan indonesia ke uni eropa bs melalui serbia. Serbia jd peninjau gerakan non blok. Melalui itu, indonesia bs membantu kerjasama," ujar Akom.

 

 

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement