Jumat 01 Apr 2016 11:52 WIB

Penuhi 'Ngidam', Sang Suami Rela Gendong Bupati Purwakarta

Rep: Ita Nina Winarsih/ Red: Bilal Ramadhan
Agi Agus Diansyah, karyawan perusahaan swasta ini, penuhi ngidamnya yaitu ingin menggendong Bupati Purwakarta, Dedi Mulyadi, Jumat (1/4).
Foto: Republika/Ita Nina Winarsih
Agi Agus Diansyah, karyawan perusahaan swasta ini, penuhi ngidamnya yaitu ingin menggendong Bupati Purwakarta, Dedi Mulyadi, Jumat (1/4).

REPUBLIKA.CO.ID, PURWAKARTA -- Ibu hamil, lalu ngidam yang aneh-aneh itu sudah biasa. Tetapi, yang ada-ada saja ini dialami oleh Agi Agus Diansyah (24 tahun) asal Kampung Bojongsono RT 03/01, Kelurahan Cipaisan, Purwakarta, Jabar. Pria ini, ngidam ingin menggendong Bupati Purwakarta Dedi Mulyadi.

Agi Agus Diansyah mengatakan isterinya yaitu Wati Rahmawati sedang hamil anak pertama. Saat ini, usia kandungannya baru empat bulan. Tetapi Agi yang mengidam ingin menggendong kepala daerah dua periode tersebut.

Keinginan ini, muncul sejak sepekan terakhir. Awalnya, dia bermimpi bersama bupati, lalu diberi ikan patin yang cukup besar. "Dalam mimpi itu, ikannya di bawa ke rumah dengan cara  di gendong. Yang nyuruhnya Pak Bupatinya," ujar Agi, Jumat (1/4).

Sejak saat itu, Agi selalu ingat dengan mimpinya tersebut. Dia, ngidam ingin menggendong Bupati Dedi. Makanya, dia memberanikan diri memberitahukan keingannya itu melalui akun media sosial resmi yang dimiliki orang nomor satu di Purwakarta tersebut.

"Alhamdulillah, hari ini direspon. Dan saya langsung disuruh menghadap ke rumah dinasnya," ujar karyawan perusahaan swasta ini.

Demi memenuhi ngidam tersebut, Agi harus menggendong bupati yang beratnya 55 kilogram tersebut. Beruntung, Agi menggendong Bupati Dedi sejauh 10 meter. Setelah itu, Agi diberi cinderamata wayang dengan tokoh Arjuna.

"Mudah-mudahan, anaknya laki-laki dan kasep (tampan) seperti Arjuna," ujar Bupati Dedi Mulyadi.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement